Pasang Badan, Orang Ini Ngaku Jadi 'Dalang' Penyebaran Spanduk Eri Cahyadi Penerus Risma

Tak hanya Sabar Swastono, warga Maspati, Kecamatan Genteng yang mengklaim membuat gerakan dengan menyebarkan spanduk maupun brosur agar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya, Eri Cahyadi maju dalam kontestasi Pilwali Surabaya tahun 2020.


Namun kali ini ada pula yang juga berani pasang badan terkait adanya gerakan yang menimbulkan kegaduhan di Kota Pahlawan hingga berakibat tudingan miring terhadap Eri Cahyadi.

Namun orang tersebut bukan warga Gubeng tetapi penduduk diwilayah Kecamatan Sawahan.

“Kami menggunakan hak politik kami untuk memilih calon kami. Kenapa mereka yang marah?” kata Gembos warga Sawahan Surabaya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (13/2).

Gembos mengatakan bahwa spanduk tersebut merupakan hasil patungan dari warga.

“Ongkos spanduk berapa sih? Kami warga masih kuat kok kalau cuma urunan bikin spanduk. Kalau urunan dapat rekom jelas kami nggak kuat,” katanya lantas tersenyum.