Partai Demokrat Masih Godok Bakal Cawali Surabaya

Wasekjen DPP Partai Demokrat, M Rifai Darus/Net
Wasekjen DPP Partai Demokrat, M Rifai Darus/Net

Bursa Pilwali Surabaya 2020 semakin dekat, namun siapa calon Wali Kota Surabaya yang diusung Partai Demokrat ?.


Menurut Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat, M Rifai Darus, saat ini Calon Wali Kota Surabaya masih dalam penggodokan oleh Bappilu yang dipimpin Andi Arief. 

"Instruksi Ketua Umum sudah sangat jelas ada bidang yang menanganinya yaitu Bappilu pimpinannya Bang Andi Arief, ini yang akan menggodok Pilwali Surabaya, Bupati dan seterusnya," kata Rifai Darus saat obralan bareng Pimpinan Redaksi RMOL.ID, Ruslan Tambak melalui zoom dengan tema "AHY Semakin Aduhai", Kamis (13/8).

Diungkapkannya, pencalonan kader Partai Demokrat untuk maju dalam Pilwali 2020 merupakan usulan dari DPC Surabaya dan DPD Jatim. 

"Nah untuk Surabaya saya kira sedang berproses, bisa kita lihat saja nanti hasilnya, karena semua akan digodok lebih mendalam," ungkapnya.

Dalam Pilwali Surabaya ini, lanjut Rifai Darus, Partai Demokrat ingin memberikan hasil yang terbaik bagi siapa saja dan dimana saja untuk membangun daerahnya. 

"Ya kita ikuti sajalah Dinamika Pilwali di Surabaya ini. Semoga hasilnya bisa lebih baik dan menjadi harapan bagi seluruh masyarakat kota Surabaya,"tandas Rifai Darus.