10 Armada Suroboyo Bus Minggu Ini Dioperasikan

10 armada Suroboyo Bus yang baru itu akan ditambahkan untuk rute barat-timur sebanyak 7 armada. Sedangkan 3 armada lainnya akan ditambahkan untuk mendukung rute utara selatan, sehingga nantinya setiap rute akan ada 10 armada.


Ia juga menjelaskan bahwa kapasitas Suroboyo Bus yang baru ini 65 orang. Berbeda dengan bus yang lama dengan kapasitas 67 orang.

"Kapasitasnya 65 orang karena bus yang baru ini memiliki dua pintu, kalau bus yang lama kan hanya satu pintu. Kacanya juga lebih rendah, sehingga secara keseluruhan desainnya lebih bagus yang ini,” ujarnya.

Irvan menambahkan, Pemkot Surabaya juga menambah delapan halte bus yang terletak di depan UIN, depan Royal, depan Joyoboyo, Mayjen Sungkono depan KPU, Mayjen Sungkono sebelah SPBU, HR Muhammad sekitar Masjid At-taqwa, Dharmawangsa sekitar rumah sakit Dr Soetomo, Kertajaya Indah sebelah bundaran ITS.

"Rencananya kami juga akan terus menambahkan halte-halte bus ini ke depannya,” pungkasnya.[aji]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news