.Sekitar sepuluh menit diruang ICU tempat Risma dirawat, akhirnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) beserta Ibu Negara Iriana Jokowi dan rombongan diantaranya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Panjaitan, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak beserta istri Arumi Bachsin keluar dari Gedung Bedah Pusat Terpadu RSUD Dr Soetomo, Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (29/6) malam.
- Komunitas Paser Berburu Ikan Pasca Ledakan Gas Belerang di Telaga Ngebel
- Pemkot Surabaya-BSP Beri Bantuan Sembako hingga Modal Usaha untuk 320 Jemaat Nasrani Oikumene
- Perempuan Muda Ditemukan Tewas Di Kost, Diduga Dianiaya Suami Siri
Rombongan pejabat negara itu sebelum membesuk Wali Kota Tri Rismaharini terlebih dahulu menghadiri acara resepsi pernikahan putri sulung Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa di Grand City Mall Surabaya.
Usai rombongan tamu negara itu meninggalkan rumah sakit, putra Risma, Fuad Benardi mengatakan, Jokowi berbincang dan mendoakan agar Risma lekas sembuh. Jokowi meminta kepada Risma agar fokus pada kesembuhan dan tidak memikirkan hal lain.
"Tadi itu yang saya inget, Pak Jokowi menyampaikan ke Ibu (Risma) agar cepat sembuh. Jangan mikir berat-berat terus, karena sudah ditunggu masyarakat Surabaya." kata Fuad dikutip kantor berita , Sabtu (29/6) malam kepada awak media.
Fuad menambahkan, usai dibesuk Jokowi dan sejumlah pejabat negara lainnya Risma terlihat menunjukkan ekspresi gembira.
"Ibu cukup senang dan gembira karena kehadiran Pak Jokowi. Bu Risma mengucapkan terima kasih sudah dikunjungi dan mohon maaf kalau merepotkan." ujarnya.
Bahkan kata Fuad, Risma saat ino sudah bisa berbicara dengan lancar saat bertemu dan ngobrol dengan Jokowi.
Sebelumnya, menteri dan pejabat publik juga telah menjenguk Risma secara langsung di RSUD Dr Soetomo, Surabaya, Jawa Timur.
Mereka antara lain adalah Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, Ketua OJK Wimboh Santoso, dan Mantan Bupati Badung, Bali, Anak Agung Gde Agung.
Seperti diketahui Kesehatan Risma sempat menurun dan dilarikan ke RSUD Dr M Soewandhie pada Selasa (25/6) pagi dan pada Malam harinya, Risma kemudian dipindahkan ke RSUD Dr Soetomo untuk mendapat perawatan super intensif di ruang ICU.
Dari hasil diagnosis dokter yang disampaikan Kepala Dinas Kesehatan Kota Surabaya dr Febria Rachmanita, Risma mengalami sesak napas atau asma, maag akut serta kelelahan.
Risma menderita penyakit asma sejak usianya masih remaja atau belum menikah.
Saat ini kondisi Risma terus menunjukkan peningkatan yang signifikan. Alat-alat medis yang terpasang di tubuh Risma telah dilepas.[bdp
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Petani Blitar Tuntut 16 Perusahaan Bangun Kebun Plasma 20 Persen
- Baznas Kabupaten Probolinggo Santuni 1300 Anak Yatim
- Surabaya Jadi Kota Terbaik dalam Bidang Pelayanan Publik untuk Anak Dunia