Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad berharap di Pemilu 2024 mendatang Gerindra bisa menang dan sang Ketua umum Prabowo Subianto bisa terpilih jadi Presiden.
- Kantongi Rekom DPC Partai Gerindra Jember, Gus Fawait Ajak PKB Berkoalisi
- Sandiaga Uno Pindah ke PPP? Bukan Izin Tulus dari Prabowo
- Prabowo Kesampingkan Harga Diri Demi Membangun Indonesia Bersama Jokowi
Harapan ini disampaikan Dasco melalui laman Facebook pribadinya mengingat usia Partai Gerindra telah menginjak 14 tahun pada Minggu (6/2).
Dikatakan Wakil Ketua DPR RI ini, 14 tahun perjalanan Partai Gerindra bukanlah waktu yang singkat. Banyak jalan terjal dan berliku sudah dilewati oleh Gerindra.
Secara khusus, Dasco berpesan kader Gerindra tidak boleh melupakan perjuangan orang yang terlebih dahulu membesarkan partai Gerindra.
Menyambut Pemilu 2024, Dasco menyebutkan bawah Partai Gerindra hampir saja menang pada Pemilu 2019 silam.
Untuk itu dalam unggahannya, ia mengatakan bahwa Gerindra harus menang di Pemilu 2024.
"Pemilu 2024, kita harus menang. Pada saat itu, Prabowo presiden, Gerindra menang," demikian kata Dasco dengan mentautkan acara tasyakuran dengan petinggi Gerindra yang dilakukan secara sederhana.
Ia mengajak para kader Gerindra untuk bersatu padu dalam membangun bangsa.
"Mari bersatu membangun bangsa. Selamat ulang tahun Partai Gerindra ke-14 Tahun," demikian unggahan Dasco sebagaimana dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- DKPP Periksa Bawaslu Jatim dan Bawaslu Surabaya Atas Dugaan Laporan Caleg
- KPU Tetapkan 10 Parpol Peserta Pemilu 2024 Tak Lolos Parlemen
- Ormas-ormas Di Kota Probolinggo Siap Dukung Amin Ina Dalam Pilwali 2024