Jika Grafik Menurun dan Rakyat Taat Protokol Kesehatan, New Normal Bisa Diterapkan

Kondisi normal baru atau new normal bisa diterapkan andai grafik penularan Covid-19 menurun.


Jika tidak, maka new normal hanya akan memperburuk kondisi wabah.

Demikian disampaikan anggota Komisi VI DPR RI Herman Khaeron dalam akun Twitter pribadi, Selasa (26/5).

Selain itu, pemerintah juga perlu memastikan tingkat kesadaran rakyat dalam menaati protokol kesehatan

“Pemahaman masyarakat terhadap protokol kesehatan yang ketat sudah harus bisa dilakukan,” tegas Herman Khaeron seperti dimuat Kantor Berita Politik RMOL.

Menurutnya, sejauh pengamatan pribadi, masyarakat belum taat pada protokol kesehatan mengatasi corona.

Hal itu bisa dilihat dari lingkungan pasar, yang mana pengunjung dan pembeli masih bebas berkeliaran tanpa ada penerapan physical distancing. Tak jarang juga ada yang tidak mengenakan masker.

“Selain itu, jika mal dan resto dibuka, bagaimana masjid dan tempat ibadah lainnya?” tutup politisi Demokrat itu.