Pemandu Wisata Merasa Nyaman dengan Adanya Sertifikat Kompetensi New Normal

Pemandu wisata merasa nyaman dan aman dengan adanya Sertifikat Kompetensi New Normal yang diserahkan Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas.


Ketua Himpunan  Pemandu Khusus Kawah Ijen Sofyan, mengatakan jika sertifikasi pemandu wisata tersebut sangat positif bagi profesi yang dilakoninya. Hal tersebut bisa memberi jaminan kenyamanan dan kemanan baik bagi tour guide maupun wisatawan.

“Kami merasa nyaman dan bertugas, dan wisatawan juga bisa merasa aman karena kami sudah lolos uji untuk standar protokol kesehatannya. Kami optimis menyambut new normal ini,” ungkap Sofyan, Jumat (19/6)

Sertifikat diserahkan Bupati Abdullah Azwar Anas di ruang terbuka hijau (RTH) Desa Tamansari, Kecamatan Licin. Acara digelar dengan standar protokol kesehatan.

Sebanyak 91 pemandu wisata di kawasan Taman Wisata Alam Gunung Ijen mendapat lisensi sebagai tour guide bersertifikat protokol kesehatan.