Kodim 0803 Madiun Bagikan Ratusan paket Sembako ke Pemulung

Dandim Letkol Czi Nur Alam Sucipto membagikan paket sembako di TPA Winongo dalam Jumat berkah/RMOLJatim
Dandim Letkol Czi Nur Alam Sucipto membagikan paket sembako di TPA Winongo dalam Jumat berkah/RMOLJatim

Ratusan pemulung yang berada di TPA Winongo mendapat bingkisan dari Kodim 0803 Madiun beserta Persit Kartika Chandra Kirana cabang XVII DIM 0803 Madiun Koorcab REM 081 PD V / Brawijaya, Jumat (18/9).


Komandan Kodim 0803 Madiun Letkol Czi Nur Alam Sucipto menjelaskan bahwa kegiatan pagi hari tadi merupakan  bakti sosial bersama Persit Chandra Kirana dengan kegiatan berbagi dan momen khususnya di hari Jumat yang penuh berkah.

"Pagi hari ini kita semua hadir disini, keluarga besar kodim 0803 Madiun beserta ibu-ibu Persit dan perwira staff datang kemari untuk melaksanakan kegiatan kemanusiaan atau baksos  dan kegiatan kita kali ini adalah berbagi dihari Jumat yang amat berkah ini sehingga kita semua kesini  membagikan sedikit rejeki kepada mereka yang melaksanakan kegiatan di tempat pembuangan akhir," jelas Letkol Czi Nur Alam Sucipto.

Dandim menambahkan selain bingkisan paket sembako dibagikan pula paket nasi kotak untuk sarapan bersama. Dandim berharap dengan bingkisan tersebut diharapkan bisa menjadi berkah untuk mereka yang berada di TPA Winongo, karena disaat pandemik Covid 19 seperti ini mereka termasuk yang terdampak.

"Semoga dengan pembagian ini menjadi berkah bagi mereka. Karena selama pandemi covid ini mereka termasuk yang terdampak. Sehingga kami berusaha untuk membagi kebahagiaan dengan mereka dengan membagikan paket sembako dan sarapan pagi," pungkas Dandim.

Wartini (60) pemulung di TPA Winongo ini tampak sumringah mengetahui adanya paket sembako yang dibagikan oleh keluarga besar Kodim 0803 Madiun beserta ibu-ibu Persit. Setelah menerima paket sembako dan sarapan pagi Wartini tidak berhenti mengucapkan puji syukur. Karena dirinya mengaku baru sekali itu menerima paket sembako dan sarapan pagi khususnya selama pandemi covid.

"Terimakasih bapak-bapak tentara dan ibu-ibu yang mau datang kemari untuk membagikan sembako dan sarapan pagi. Karena pas covid saya belum pernah terima seperti ini sekali lagi maturnuwun," ucap Wartini dengan membukukan badan.

Informasi yang diperoleh, pembagian paket sembako dan sarapan pagi Jumat berkah yang dibagikan keluarga besar Kodim 0803 Madiun sebanyak 100 paket. Pembagian dilaksanakan dengan protokol covid.