Lampung dan Cilacap Pasang Target Juara di Laga Anniversary Pelita Jaya

Festival nasional menyambut Anniversary Pelita Jaya pertama/Repro
Festival nasional menyambut Anniversary Pelita Jaya pertama/Repro

Tim sepakbola Berjaya asal Lampung memasang target juara di laga festival nasional menyambut Anniversary Pelita Jaya pertama pada 19 dan 20 Desember 2020, bertempat di Lapangan Sintetis, POR Pelita Jaya, Sawangan, Depok, Bogor.


Di bawah asuhan pelatih, Sahri, Kapten Albozzan Pavlicenko dan manager Okky Alfaro telah mematangkan persiapan sejak dua minggu lalu. 

"Laga ini akan menambah jam terbang untuk anak-anak usia dini di Lampung. Tentu ini menjadi penyemangat baru setelah memasuki new normal. Kami dari Lampung Berjaya U-12 siap memberikan penampilan terbaik sepanjang festival pada Kejurnas di Pelita Jaya," ujar Manager Okky Alfaro pada Kantor Berita RMOLJatim, Senin (12/10).

Adapun tim lain yang memastikan ikut dalam festival nasional ini adalah SSB Private asal Cilacap. 

SSB Private di bawah asuhan Pelatih, Kusniyanto, Kapten Risky f dan Manager Risto, berharap penyelenggaraan ini bisa berjalan dengan baik dan kondusif. SSB Private juga memasang target juara.

Begitupun dua tim raksasa asal Jakarta yang langsung menyatakan kesiapannya di antaranya SSB Urakan dan SSB Bintang Ragunan, yang tentu akan menambah persaingan lebih ketat untuk katagori usia 10 dan 12 tahun.

Ketua Penyelenggara Taufik Panji Alam mengatakan pihaknya berharap peserta daerah agar secepatnya melakukan pendaftaran karena kuota terbatas. 

"Jadi saya prioritaskan untuk regristrasi pendaftaran, karena beberapa tim dari daerah seperti Aceh, Bali, Kalbar dan Makasar masih dalam proses persiapan untuk mengatur jam penerbangan," ujar Taufik.

Peserta terdiri dari usia 12 tahun (Kel - 2008) katagori 10 tahun (Kel - 2010) dan Katagori 9 tahun (2012).