Pembatalan Level 3 Saat Libur Nataru, Kepala Daerah Diminta Lakukan Pembatasan di Wilayah Masing-masing

Ilustrasi / net
Ilustrasi / net

Pembatalan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level 3 selama Natal dan Tahun Baru (Nataru) tidak perlu disambut dengan euforia yang berlebihan.


Anggota Komisi IX DPR, Rahmad Handoyo meminta agar masyarakat tetap membatasi aktivitas dan menerapkan protokol kesehatan dengan ketat selama Nataru.

"Kepada masyarakat luas, meskipun saat ini telah disampaikan untuk tidak ada level nasional agar masyarakat tidak lengah, tidak euforia dan tetap waspada," kata Rahmad Handoyo kepada wartawan, Rabu (8/12).

Pembatasan aktivitas dengan tidak bepergian jauh dan berkerumun, bagi legislator PDI Perjuangan ini, masyarakat sejatinya telah membantu pemerintah dalam mengantisipasi potensi lonjakan kasus Covid-19.

"Dan ini harus menjadi tugas kita semua pihak antisipasi gelombang ketiga," terangnya.

Dia juga menekankan, sekalipun tanpa kebijakan nasional PPKM level 3, setiap kepala daerah dapat menyesuaikan kebijakan pembatasan sesuai kondisi wilayah masing-masing.

"Artinya masing-masing daerah yang akan menjadi panglima pengendalian Covid di daerahnya melalui pengetatan liburan nataru di setiap daerah," pungkasnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news