Sesak Nafas di Asrama Haji Sekolilo, 1 Jamaah Haji asal Jember Gagal Berangkat ke Tanah Suci

Pemberangkatan jamaah calon haji di Asrama Haji Sukolilo Surabaya menunu Bandara Juanda/Ist 
Pemberangkatan jamaah calon haji di Asrama Haji Sukolilo Surabaya menunu Bandara Juanda/Ist 

Seorang jamaah calon haji asal Jember, Subandi, gagal berangkat bersama rombongannya kloter 39, pada Rabu (22/5) pagi.


Subandi dinyatakan tidak layak diberangkat ke Tanah Suci karena mengalami sesak nafas saat detik-detik pemberangkatan. Ia harus menjalani perawatan di Rumah Sakit Haji Surabaya. 

"Sekarang harus menjalani perawatan instensif untuk pemulihan kesehatan," kata Kepala PHU Kemenag Jember, Nur Sholeh dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Saat ini, lanjut Sholeh, kondisi Subandi sudah mulai membaik. Namun, ia belum bisa memastikan apakah Subandi bisa terbang dengan Kloter Jember terakhir, yakni kloter 43 yang merupakan gabungan jamaah Jember, Kota Probolinggo dan Sidoarjo. 

"Kami masih menunggu hasil pemeriksaan kesehatan, apakah nantinya dinyatakan layak terbang atau tidak. Jika hasilnya layak terbang, maka bisa diberangkatkan dengan kloter 43," katanya.

Jika belum, maka menunggu hingga kondisi Subandi pulih dan kemungkinan bisa diberangkatkan dengan kloter berikutnya.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news