Sebanyak 33 calon Panitia Pengawasan Pemilu Kecamatan (Panwascam) untuk Pilkada Jember 2024 dinyatakan Gugur. Sebab, mereka tidak hadir dalam pelaksanaan tulis berbasis komputer alias computer assisted test (CAT).
- Pilkada Jember Sudah Tuntas, Sidang Gugatan Terhadap KPU Tetap Jalan Terus
- Upaya Damai Gagal, Kasus Gugatan PMH Terhadap Bawaslu Jalan Terus
- Komisioner Bawaslu RI Tidak Hadir, Sidang Mediasi Gugatan PMH Bawaslu Jember Ditunda
Koordinator Divisi SDMO Bawaslu Jember Yoyok Adi Pranata mengatakan, pelaksanaan ujian tulis CAT digelar di Laboratorium Komputer SMAN 2 Jember diikuti 259 peserta. Tes digelar selama 2 hari yakni Senin-Selasa (13-14/5).
"Hari pertama yang tidak hadir sebanyak 18 orang dan hari kedua 15 orang. Total sebanyak 33 orang. Secara otomatis mereka dinyatakan gugur," kata Yoyok dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (14/5).
Yoyok menjelaskan, untuk pelaksanaan tes tulis tiap hari hanya akan mengambil 53 orang, untuk disebar di 28 kecamatan di Kabupaten Jember. Sebab, hanya mengisi kekurangan pada 28 kecamatan yang tidak lolos dalam rekrutmen melalui existing.
"Sebelumnya Bawaslu sudah melakukan rekruitmen melalui existing awal Mei lalu, yang lolos hanya 40 Panwascam," katanya.
Untuk mengisi kekurangan 53 ini, Bawaslu kembali melakukan rekrutmen melalui seleksi ujian tulis CAT. Ada 2 model pelaksanaan ujian tulis CAT, yakni model CAT pilihan ganda, kedua tes tulis esai sebanyak 10 pertanyaan. Isi dari tes tulis sendiri berupa wawasan kebangsaan dan kepemiluan serta seni budaya.
"Usai pelaksanaan ujian tulis CAT, kami segera menggelar rapat pleno internal Bawaslu yang hasilnya nanti akan diumumkan pada 17 Mei 2024 mendatang," terang dia.
Mereka yang dinyatakan lolos CAT dijadwalkan mengikuti tes wawancara, akan digelar hari berikutnya mulai 18 Mei 2024 hingga selesai. [lR]
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran
- Pasangan Gus Fawait - Djoko Ditetapkan Paslon Terpilih Pilkada Jember