Vaksin Covid-19 telah tiba di Kota Kediri, pada Senin malam (25/1). vaksin yang diperuntukkan untuk tahap pertama vaksinasi di Kota Kediri ini disimpan di gudang farmasi, Dinas Kesehatan Kota Kediri.
- Wabah PMK Pada Ternak Sapi di Jatim Makin Marak, Paguyuban Pedagang Desak Pemprov Tetapkan Darurat
- Boleh Nonton Konser, Asal Sudah Vaksin Ketiga
- Lindungi Kawasan Industri dari Covid-19, SIER Gelar Vaksinasi Booster Kedua
“Hari ini kita kedatangan vaksin dari pusat, total ada 3.680 dosis yang kemudian kita simpan dan pastikan keamanannya di gudang farmasi ini”, ungkap Kasi Survelens dan Imunisasi, Dinas Kesehatan Kota Kediri, Yuni Ulfah kepada Kantor Berita RMOL Jatim.
Lebih lanjut, saat dikonfirmasi terkait kesiapan Dinas Kesehatan Kota Kediri tentang penyimpanan dan pengamanan vaksin Covid-19 sebelum nanti di injeksikan, sudah siap 100%.
“Untuk kesiapan kami sudah siap 100% mulai dari sarana prasarana, rantai dingin sampai listrik hingga pelaksanaan kami sudah siapkan”, terangnya.
Sementara itu untuk pengamanan, petugas telah mempersiapkan penjagaan di gudang farmasi Kota Kediri.
“Selain pengamanan dari propinsi, kami disini telah mempersiapkan petugas jaga, bahkan di malam hari. Disamping itu, disini juga dekat dengan polsek, Insyaallah pengamanan tidak ada masalah”, tutur Dwi Sunaryati, Kepala Bidang Pelayanan dan SDK, Dinas Kesehatan Kota Kediri.
Selanjutnya, pelaksanaan vaksinasi tahap pertama rencananya akan dilaksanakan pada Rabu (27/1).
“Nanti untuk tahap pertama akan diawali oleh kepala daerah dan forkopimda dilanjutkan dengan tenaga kesehatan yang telah terdaftar”, terang Yuni.
Sedangkan untuk lokasi vaksinasi akan dilaksanakan disemua fasilitas pelayanan kesehatan di Kota Kediri.
“Ada 6 rumah sakit dan 9 puskesmas yang telah siap”,tandasnya.
Menurutnya, tenaga vaksinator juga telah dipersiapkan dengan baik untuk pelaksanaan vaksinasi ini. Pemerintah Kota Kediri berharap melalui upaya vaksinasi ini mampu menekan angka kasus Covid-19 di Kota Kediri.
“Semoga dengan ikhtiar pemerintah ini, pandemi Covid-19 khususnya di Kota Kediri dapat segera berlalu”, ungkap Apip Permana, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Kediri.
Meski demikian, pihaknya tetap meminta masyarakat untuk selalu patuh protokol kesehatan 5M yang meliputi mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas, meski telah dilakukan vaksinasi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Awal Sempurna LavAni di Final Four: Bungkam Palembang Bank Sumsel 3-0
- Perkuat Fungsi Strategis Masjid dan Auditorium, Gubernur Khofifah Dorong Inovasi Berkelanjutan di SMAN 5 Taruna Brawijaya
- Gubernur Khofifah Kenalkan Alpukat Kelud Berukuran Jumbo Asli Kediri