8 Kloter Jamaah Haji Jember, 3 Kloter Sudah Terbang Menuju Madinah 5 Kloter Siap Menyusul

Bupati Jember Hendy Siswanto bersama Kepala Kantor Kemenag Jember Akhmad Sruji Bahtiar didampingi Kabag Kesra Pemkab Jember Ahmad Musoddaq saat melepas jamaah calon haji kloter 43/RMOLJatim
Bupati Jember Hendy Siswanto bersama Kepala Kantor Kemenag Jember Akhmad Sruji Bahtiar didampingi Kabag Kesra Pemkab Jember Ahmad Musoddaq saat melepas jamaah calon haji kloter 43/RMOLJatim

Jamaah Calon Haji Kloter 43 adalah jamaah terakhir yang dilepas Bupati Jember H Hendy Siswanto di depan Pendopo Wahyawibagraha Pemkab Jember menuju Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Selasa (21/5) pada pukul 11.30 WIB. 


Kloter 43 adalah kloter ke-8, gabungan jamaah asal Jember dengan Kota Probolinggo dan Sidoarjo. 

Total jumlah JCH asal Kabupaten Jember tahun 2024 sebanyak 2.704 jamaah yang terbagi dalam 7 kloter dan 1 kloter gabungan. Sebanya 3 kloter sudah terbang menuju Madinah Arab Saudi.

"Kloter 36 sudah tinggal landas pada Senin (20/5) pukul 23.40 WIB, dan kloter 37 sudah berangkat Selasa (21/5) sekitar pukul 00.50 WIB, dan Kloter 38 take off pukul 15.45 WIB, Selasa (21/5)," kata Kepala Kantor Kemenag Jember Akhmad Sruji Bakhtiar, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Sementara sebanyak 5 kloter lainnya masih dalam persiapan take off atau tinggal landas. 

Semua kloter jamaah Jember langsung menuju Kota Madinah. Selisih pemberangkatan antara Kloter satu dengan kloter lainnya masing-masing 4 jam.

"Mulai dari proses pemberangkatan keluar dari asrama dan pemeriksaan administrasi per kloter memakan  waktu selama 4 jam," katanya.

Sementara untuk kloter 39, dijadwalkan mulai take-off pukul 00.30 WIB, kloter 40 take off pukul 06.30, Kloter 41dijadwalkan pukul 07.30, pada Rabu (22/5). 

Usai melepas jamaah, Bupati Jember  Hendy Siswanto menghimbau JCH untuk tetap menjaga kesehatan serta saling membantu diantara jamaah supaya bisa menjalankan ibadah haji dengan dengan baik dan lancar. 

"Kami berharap jamaah calon haji Kabupaten Jember untuk menjaga silaturahmi, saling menolong, saling membantu diantara jamaah. Insya Allah dengan cara itu, akan diberi kemudahan dalam menjalankan ibadah haji dan semua keinginannya akan diijabah oleh Allah SWT," pesan Bupati Hendy sebelum mengangkat bendera menandai pemberangkatan jamaah kloter 43.

Diketahui jumlah JCH Kabupaten Jember sebanyak 2.704 jamaah. Mereka  terdiri 2.695 kuota berangkat tahun 2024 dan 9 tambahan jamaah kuota cadangan, serta ditambah lagi 14 petugas haji Kemenag Jember, yang terdiri ketua Kloter dan pembimbing ibadah haji serta 21 tenaga medis.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news