Perguruan tinggi atau kampus adalah lokomotif penggerak dalam membangun peradaban bangsa.
- Menunggu Kepemimpinan Prabowo
- Tidak Elok Ormas Besar Seperti PBNU Tolak Pansus Haji
- Adhie Massardi: Politik Identitas Tak Masalah, yang Penting Tidak Palsu
Begitu dikatakan Ketua Komite Eksekutif Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) Adhie M Massardi, dalam cuitan akun media sosial X, Jumat (27/10).
Pemikiran Adhie itu, mengutip dari karya buku William Kirby, berjudul Empires of Ideas.
"William Kirby dalam Empires of Ideas jelaskan Kampus itu lokomotif bagi kemajuan negara-bangsa," ujar Adhie.
Dikatakan Adhie, dalam membangun bangsa, rezim yang sedang memimpin seharusnya bisa menggandeng intelektual dari kampus-kampus ternama.
Masih kata Adhie, sebaliknya, jika rezim tak ingin bangsanya maju, maka akan ada kebijakan yang membatasi ruang gerak intelektual kampus.
"Pemerintahan cerdas akan kerjasama dengan intelektual patriot bikin universitas top," katanya.
"Rezim bodoh kerjasama dengan intelektual idiot bikin kampus jadi kempes. Nah!" tandasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menunggu Kepemimpinan Prabowo
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran