Pujian Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh, yang menyebut Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) lebih dari pantas menjadi Cawapres mendampingi Anies Baswedan berhasil mencuri perhatian publik.
- Punya Urusan Rahasia, Anies-Ahok Makin Mesra
- Pramono-Rano Menang, PDIP Sampaikan Terima Kasih ke Warga Jakarta dan Anies Baswedan
- Sinyal Dukungan untuk Luluk, Anies Baswedan Sampaikan Pesan Khusus untuk Anak-Anak Abah di Jawa Timur
Namun menurut Direktur Lembaga Riset Lanskap Politik Indonesia, Andi Yusran, Surya Paloh sesungguhnya sedang berhitung siapa kandidat yang paling pas mendampingi Anies.
"AHY adalah salah satunya," kata Andi saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (23/2).
Selain AHY, lanjut Andi Yusran, Surya Paloh juga sedang menimbang kekuatan jika menggaet Khofifah Indar Parawansa yang saat ini menjabat Gubernur Jawa Timur.
"Di samping AHY, Khofifah memang pantas masuk nominasi ini karena peta dukungan Khofifah di Jawa timur sangat kuat, serta tentu dari suara NU," pungkas Andi.
Meskipun AHY dinilai pantas menjadi calon wakil presiden, Surya Paloh memastikan bahwa keputusan soal cawapres Koalisi Perubahan diserahkan sepenuhnya kepada Anies Baswedan selaku bakal capres.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Menko Infrastruktur AHY Kunjungi PSEL Benowo, Apresiasi Pengolahan Sampah Jadi Listrik
- Presiden Resmikan 17 Stadion Berkelas Dunia, Menko AHY: Komitmen Infrastruktur Dukung Prestasi Olahraga Nasional
- Gubernur Khofifah Sebut KH Yusuf Hasyim Pejuang Sejati, Dukung Penuh Pengusulan Sebagai Pahlawan Nasional