Wakil Presiden Kamala Harris mengimbau warga Amerika Serikat (AS) untuk mendapatkan vaksinasi agar bisa menghentikan pandemi Covid-19.
- Ortu Curhat Di Facebook, Ada Vaksinasi Berbayar Rp 90 Ribu di Gresik
- Vaksinasi Booster Dimulai, Pemkot Surabaya Prioritaskan Lansia dan Pasien Komorbid
- Kolaborasi dengan Kodam V/Brawijaya, Pemkot Surabaya Siap Laksanakan Vaksin Booster
Lewat cuitan di akun Twitter-nya, @KamalaHarris, wapres perempuan sekaligus campuran Asia-Afrika pertama AS itu memperingatkan tingginya jumlah kematian yang disebabkan oleh Covid-19.
"AS memiliki lebih banyak kematian akibat Covid-19 daripada kombinasi Perang Dunia I, Perang Dunia II, Perang Vietnam, dan 9/11," ujar Harris pada Jumat (25/6).
Data dari Johns Hopkins University per 25 Juni menunjukkan, AS sudah mencatat 33,5 juta kasus Covid-19 dengan 603 ribu kematian. Angka tersebut menunjukkan AS masih menjadi negara dengan kasus dan kematian akibat Covid-19 paling tinggi di dunia, disusul India dan Brasil.
"Kita bisa hentikan pandemi ini. Ayo vaksinasi," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Airlangga Bakal Pimpin Delegasi Indonesia Lobi Presiden AS Donald Trump
- 3 Korban Tertimbun Longsor Blitar, 2 Ditemukan Meninggal
- 3 Anak Terseret Arus Sungai Amprong Malang, 2 Meninggal