Satu nama bakal cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) sudah di kantong Anies Baswedan dan akan segera diumumkan.
- Cak Imin Potensial Dikudeta Tangan-tangan Kekuasaan Usai Bergabung Koalisi Perubahan
- Prabowo dan Ganjar Bakal Ubah Strategi Gara-gara Anies Gandeng Cak Imin
- Cak Imin Cerita Awal Ditawari Surya Paloh Jadi Cawapres Anies
Sekjen DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya mengatakan, pengumuman calon pendamping Anies masih menunggu waktu yang tepat. Sebab, pengumuman bakal cawapres merupakan bagian dari strategi KPP dalam pemenangan Pemilu 2024.
“Bagian dari strategi, tapi tentatif,” kata Riefky kepada wartawan seusai menggelar pertemuan dengan DPP Partai Gerindra di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
Riefky menyebut, mengenai pengumuman bakal cawapres Anies sudah dikomunikasikan dengan Tim Delapan. Meskipun, pihaknya tetap menyerahkan sepenuhnya kepada Anies selaku bakal capres.
“Pilihan-pilihan opsi waktu juga sudah dibicarakan di Tim Delapan, tapi itu kita kembalikan ke Bacapres,” tandasnya dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Cak Imin Potensial Dikudeta Tangan-tangan Kekuasaan Usai Bergabung Koalisi Perubahan
- Prabowo dan Ganjar Bakal Ubah Strategi Gara-gara Anies Gandeng Cak Imin
- Cak Imin Cerita Awal Ditawari Surya Paloh Jadi Cawapres Anies