Nama Haris Damanhuri merupakan Calon Bupati Probolinggo 2024 berdasarkan kesepakatan antara Pengasuh Pondok Pesantren ZainulHasan Genggong, KH Hasan Mutawakki Alallah bersama Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani.
- Elektabilitas Anwar Sadad Sebagai Cagub Jatim Tembus 9%, ARCI Beberkan Faktornya
- Mahasiswa dan Santri di Jombang Antusias Diskusi Bareng Gus Sadad, Jadi Bukti Tumbuhnya Kesadaran Politik Anak Muda
- Kumpulkan Ratusan Kader, Gus Sadad Minta Pejuang Politik Gerindra Wujudkan Harapan Rakyat
Hal itu ditegaskan langsung oleh Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Timur, Anwar Sadad usai mengisi reses bersama para tokoh di Ponpes Darul Ulum Kecamatan Paiton Kabupaten Probolinggo.
"Dari komunikasi itu sudah ada satu kesepakatan Insyallah nama Gus Haris, paling kuat untuk kita usung sebagai Calon Bupati Probolinggo 2024 dan belum ada nama yang lain," tegasnya, Rabu (2/02).
Menurutnya, komunikasi politik yang dilakukan Sekjen DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani dengan KH Hasan Mutawakki Alallah yang tak lain merupakan Pengasuh Ponpes Zainul Hasan Genggong.
Wakil Ketua DPRD Propinsi Jawa Timur ini menegaskan, saat ini Gerindra memantau perkembangan kedepannya. Mengingat, Pilkada Kabupaten Probolinggo kurang 2 tahun lagi.
"Kita lihat perkembangan kedepan dan saya berharap Gus Haris, dengan kekuatan kultural serta luasnya jaringan yang beliau miliki, bisa semakin intensif berkomunikasi dengan masyakarat," ungkapnya.
Sehingga, nantinya kalau sudah sampai pada 27 November 2024 sudah mempunyai dukungan, baik di kursi parlemen serta dukungan masyarakat.
"Sejauh ini calon kepala daerah ialah Gus Haris dari Partai Gerindra," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial