Bagikan Ribuan Paket Takjil- ASSB Ingin Tebarkan Toleransi Kehidupan Beragama

Alumni SMA Surabaya Bersatu (ASSB) membagikan 2000 paket takjil untuk warga tidak mampu seperti anak jalanan, anak panti asuhan, tukang becak, orang-orang tua yang tidak mampu, dan tukang parkir, pada Selasa (28/5/2019).


Kegoatan ini menjadi keenam kalinya dan sekaligus penutup rangkaian kegiatan Ramadhan Berkah, Ramadhan Damai, dan Ramadhan Kemenangan.

Satu aksi berbagi takjil di antaranya dilaksanakan di Kantor Jokma Jatim di Jalan Trunojoyo bersama anak yatim dan difabel di Kota Surabaya.

(Setelah Dilantik sebagai Bupati Trenggalek, Mas Ipin Bagi-bagi Bingkisan Takjil untuk Warga)

"Dengan pembagian takjil ini ASSB berharap bisa menularkan aura positif dalam situasi politik yang saat ini masih dalam kategori siaga dengan membagikan sedikit kebahagian bagi orang orang yang tidak mampu," ucap Etha Estianti, perwakilan ASSB.

Dalam pembagian takjil tersebut, Etha menjelaskan ASSB juga mengajak masyarakat untuk menjunjung nilai-nilai gotong royong, kepedulian sosial dan pancasila dalam kebhinnekaan.

Kedepan, dengan berangsur kondusifnya situasi,  ASSB akan melanjutkan kegiatan dalam yang mengutamakan kemaslahatan umat.

"Hal ini semoga menjadikan tauladan buat angkatan-angakatan muda milenial di sekolah-sekolah SMA maupun SMP yang merupakan tunas-tunas harapan bangsa kita tercinta untuk saling bertoleransi antar agama dan bermanfaat bagi sesama," ucapnya.[bdp

ikuti terus update berita rmoljatim di google news