Bakal Calon Anggota DPD Jatim M. Trijanto Serahkan Dokumen Syarat Dukungan Minimal di Last Minute 

Bakal calon anggota DPD Jatim, Mohammad Trijanto dan tim penghubung saat menyerahkan dokumen syarat dukungan di KPU Jatim/Ist
Bakal calon anggota DPD Jatim, Mohammad Trijanto dan tim penghubung saat menyerahkan dokumen syarat dukungan di KPU Jatim/Ist

Salah satu bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Provinsi Jawa Timur, Mohammad Trijanto, menyerahkan dokumen syarat dukungan minimal ke Komisi Pemilihan Umum Provinsi Jawa Timur (KPU Jatim) di detik-detik akhir atau last minute pada Kamis (29/12/2022).  


"Dokumen dukungan kita serahkan di menit menit terakhir," kata Trijanto pada Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (31/12). 

Saat penyerahan dokumen syarat dukungan, Trijanto didampingi tiga orang tim penghubung, yakni M Yusuf Afandi, Riza Indriani, dan Oktasari. 

Trijanto mengajak masyarakat Jawa Timur untuk mendukung gelaran Pemilu 2024 secara demokratis. 

"Kita mengajak masyarakat untuk mendukung Pemilu yang bersih, jujur dan demokratis," terangnya. 

Sejauh ini KPU Jatim telah menerima dokumen syarat dukungan minimal pemilih dari 31 Bakal Calon (Balon) Anggota DPD Provinsi Jawa Timur.

Selanjutnya KPU akan melakukan proses verifikasi administrasi mulai 30 Desember 2022-12 Januari 2023 bagi Bakal Calon DPD yang telah memenuhi syarat.

Sebagai informasi, Penyerahan Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon Anggota DPD Pemilu 2024 merupakan bagian dari Tahapan Pencalonan Perseorangan Pemilu Anggota DPD Tahun 2024.

Penyerahan Dukungan Minimal Pemilih Bakal Calon Anggota DPD mulai dibuka pada 16 hingga 29 Desember 2022. Namun, sebanyak 31 bakal calon anggota DPD menjadwalkan hadir untuk menyerahkan dokumen syarat dukungan minimal pemilih ke KPU Provinsi Jawa Timur mulai Selasa-Kamis, 27-29 Desember 2022.

Adapun penyampaian dukungan minimal pemilih dilakukan melalui Sistem Informasi Pencalonan (Silon). Sedangkan jumlah dukungan pemilih yang disyaratkan untuk dapat mendaftar sebagai Calon Perseorangan Pemilu Anggota DPD Tahun 2024 di Jawa Timur dengan jumlah penduduk yang terdaftar dalam daftar pemilih tetap lebih dari 15 juta orang, maka dukungan yang diserahkan minimal 5.000 dukungan pemilih yang tersebar di 19 kabupaten/kota. 

ikuti terus update berita rmoljatim di google news