Sebuah rumah milik Mujilah, warga Dusun Krajan I, Desa Jombang, Kecamatan Jombang Kabupaten Jember, ludes dilalap si Jago merah, pada Selasa (25 Juni 2024) dini hari.
- Rumah Warga Kota Madiun Ludes Terbakar Hanya Hitungan Menit
- Rumah Produksi Roti di Gresik Terbakar, 10 Orang Luka-luka
- Rumah di Jember Terbakar Gegara Bensin, 2 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Akibat peristiwa itu, korban mengalami kerugian ratusan juta rupiah, karena rumah seisinya hangus terbakar.
Melihat kejadian itu, warga sekitar berdatangan, untuk membantu memadamkan api, namun api terus mengganas.
Peristiwa itu selanjutnya dilaporkan ke Mapolsek Jombang yang ditindaklanjuti dengan menghubungi petugas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Jember, sekitar pukul 01.00 WIB. Baru sekitar pukul 03.00 WIB, kobaran api berhasil dilokalisir dan dipadamkan.
"Tak lama petugas bersama 1 unit Pemadam Kebakaran (Damkar) dan 7 personil dari Posko Damkar Ambulu sekitar pukul 01.14 WIB, datang memadamkan api," kata Kapolsek Jombang, AKP Adam SH, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (25/6).
Menurut AKP Adam, dari hasil penyelidikan, penyebab terjadinya kebakaran diduga karena aktivitas cucu pemilik rumah, yang diduga membakar obat nyamuk bakar, di atas kasur, sekitar pukul 23.00 WIB.
"Cucunya berumur sekitar 19 tahun, namun orang Jawa bilang rodok nggak genep (gangguan jiwa)," katanya.
Namun setelah beberapa jam kemudian, cucunya berteriak-teriak karena kasurnya terbakar. Karena itu, pemilik rumah segera mendatangi kamar cucunya, namun kobaran api di kasur itu sudah menjalar.
Pemilik rumah bersama tetangga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya. Namun api terus mengganas membakar seluruh rumah dan barang - barang berharga lainnya.
"Tidak ada korban jiwa atau terluka dalam peristiwa kebakaran ini, hanya kerugian material, sekitar Rp 200 juta," jelasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wujudkan Implementasi UHC Prioritas, 5.000 Perawat Jember Siap Berjibaku Dukung Program Kesehatan Gus Bupati Jember
- Angka Kemiskinan Jember Masih Tertinggi Kedua di Jawa Timur, Gus Fawait Prioritaskan Koperasi dan Peningkatan IPM
- Pemkab Kerahkan Tim URC untuk Perbaikan Jalan Rusak di Jember