Fraksi PDIP menanggapi baliho Ketua DPR RI Puan Maharani yang bertebaran di sejumlah titik bencana erupsi Gunung Semeru. Meskipun, kemunculan baliho tersebut dianggap telah menyakiti hati warga dan korban bencana Semeru.
- AHY Sambut Kehadiran Puan Maharani di Penutupan Kongres VI Partai Demokrat
- Puan Dorong Pemerintah Fokus Bantu Karyawan Sritex agar Tidak Di-PHK Massal
- DPR Pastikan Tidak Bangun Gedung Baru Meski Tambah 2 Komisi Plus 1 Badan
Seperti dituturkan Ketua Fraksi PDIP, Utut Adianto, banyaknya baliho Ketua DPP PDIP di lokasi bencana erupsi Semeru itu adalah spontanitas para kader.
"Kalau itu kan mungkin ada spontanitas dari teman-teman, Ibu Puan hadir. Itu entah kader orang yang dekat atau relawan," kata Utut kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (22/12).
Ditambahkan Utut, harus dilihat terlebih dahulu maksud baik dari ramainya baliho-baliho tersebut.
"Kalau maksudnya pasti baik. Kalau ada yang tidak berkenan mohon dilihat maksudnya," ujarnya.
Wasekjen DPP PDIP ini juga membantah bahwa kader partai banteng tidak ada yang ke lokasi bencana erupsi Semeru. Sebab, kader PDIP pasti membantu warga di daerah, apalagi ketika memasuki masa reses.
"Kalau ke sana pasti banyak lah. Jangankan Ibu Ketua DPR RI, di sana Pak Arteria Dahlan Dapil sana, atau Pak Arif Wibowo itu otomatis, biasanya datang membantu," paparnya.
"Karena kita wajibkan ketika reses datang ke struktur. Mereka pergi ke mana saja pengurus partai pasti datang," demikian Utut seperti dimuat Kantor Berita Politik RMOL.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- PDIP Klaim Hubungan Dengan Jokowi Selalu Hangat
- Deddy Sitorus PDIP Ditantang Ungkap Nama Utusan Jokowi: Hentikan Produksi Fitnah