Alvera Reelzki Zanua, seorang balita 2 tahun 4 bulan, warga Kelurahan Kroman, Kecamatan Gresik Kabupaten Gresik, mengalami kekurangan gizi. Hal itu diketahui setelah Alvera diperiksa pihak kesehatan dari Puskesmas Alun-alun Gresik.
- PPKM Level 4 Dilanjut, Bupati Probolinggo: Masyarakat Tetap Jalankan Prokes Supaya Normal Lagi
- Cegah Abrasi, Ratusan Pohon Cemara Laut Ditanam di Pantai Pesona
- Kunjungi Lokasi Banjir, Bupati Jombang Intruksikan OPD Segera Tangani Penanggulangan
"Kondisi Alvera masih berada pada level kuning, yang artinya masih berstatus gizi kurang," ujarnya dikutip Kantor Berita , Sabtu (23/3).
Untuk menanganinya, pihak Puskesmas sudah menerjunkan petugas untuk melakukan pemeriksaan ulang.
"Untuk mengetahui secara menyeluruh terhadap kondisi Alvera, apakah ada penyakit yang diderita balita ini," tuturnya.
Ditambahkan Rini, dari pemeriksaan itu nantinya akan bisa disimpulkan apakah menurunnya berat badan Alvera disebabkan gizi kurang atau ada penyakit lain.
"Sejauh ini hasil pemeriksaan petugas Puskesmas, Alvera belum termasuk dalam kategori anak penderita gizi buruk," tukasnya.
Langkah selanjutnya yang akan dilakukan pihak Puskesmas, tentu memberikan asupan gizi yang dibutuhkannya. Sehingga, jika ada penyakit lain yang diderita si balita ini akan bisa terdeteksi.[eze/aji
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Upaya Meningkatkan Kualitas Mitigasi Bencana Satpol PP dan Damkar Tambah Dua Unit Armada
- Rayakan Imlek, Umat Tri Dharma Jember Kenang Jasa Gus Dur
- Lestarikan Kearifan Lokal, Bondowoso Canangkan Desa Budaya