Kantor Bank Mandiri Kantor Cabang Jember di Jalan Ahmad Yani, hangus terbakar, Senin malam (3/5).
- Wujudkan Implementasi UHC Prioritas, 5.000 Perawat Jember Siap Berjibaku Dukung Program Kesehatan Gus Bupati Jember
- Angka Kemiskinan Jember Masih Tertinggi Kedua di Jawa Timur, Gus Fawait Prioritaskan Koperasi dan Peningkatan IPM
- Pemkab Kerahkan Tim URC untuk Perbaikan Jalan Rusak di Jember
Kebakaran terjadi diduga karena korsleting listrik pada ruangan server jaringan UPS (Uninterruptible Power Supply) alat elektronik yang berfungsi sebagai penyedia listrik cadangan pada komputer.
Menurut Koordinator Sekuriti Bank Mandiri Kantor Cabang Jember, Mulyono, kebakaran terjadi dalam gedung kantor Bank Mandiri. Peristiwa kebakaran diketahui karena adanya kepulan asap tebal dari jendela lantai 3.
"Kami langsung melakukan pengecekan saat adanya kepulan asap dari lantai 3 hingga lantai 5, yang ternyata sumber api berasal dari ruangan server jaringan di lantai 3," kata Mulyono kepada sejumlah wartawan dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Karena kepulan asap terus membesar, khawatir api terus merembet, ia segera menghubungi pihak kepolisian dan petugas pemadam kebakaran.
Dalam waktu singkat mobil pemadam kebakaran bersama pihak kepolisian sektor Patrang, datang ke TKP. Petugas pemadam kebakaran, langsung menuju pusat kebakaran dan api berhasil dipadamkan menggunakan APAR (Alat Pemadam Api Ringan).
"Api berhasil dikuasai dan dipadamkan 1 jam kemudian," katanya.
Kapalsek Patrang, AKP Heri Supadmo saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kebakaran tersebut. Dia menjelaskan peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 20.00. WIB di tempat server Jaringan UPS.
"Tidak ada korban jiwa atau korban luka dalam peristiwa tersebut. Hanya mengalami kerugian material, berupa UPS dengan nilai sekitar Rp. 20 juta," ucap Heri, mantan Kapolsek Mumbulsari.
Dia menjelaskan, saat ini pihak Bank Mandiri tidak berkenan dilakukan olah TKP, sehingga membuat surat pernyataan akan segera dibenahi sendiri.
Heri menambahkan, saat kejadian petugas pemadam kebakaran mengerahkan 2 armada mobil damkar dan 10 personel. Namun pemadaman tidak menggunakan air, karena bagian yang terbakar adalah alat elektronik.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Wujudkan Implementasi UHC Prioritas, 5.000 Perawat Jember Siap Berjibaku Dukung Program Kesehatan Gus Bupati Jember
- Angka Kemiskinan Jember Masih Tertinggi Kedua di Jawa Timur, Gus Fawait Prioritaskan Koperasi dan Peningkatan IPM
- Pemkab Kerahkan Tim URC untuk Perbaikan Jalan Rusak di Jember