Bantu Korban Perang Palestina, Puluhan Anak TK di Kota Kediti Berdonasi dan Sholat Ghoib

foto/RMOLJatim
foto/RMOLJatim

Sebanyak 50 anak-anak TK Aisyiyah Bustanul Athfal (ABA) VII Kota Kediri, menggelar donasi untuk korban perang Palestina. Kegiatan donasi tersebut, diawali dengan melihat video tentang perang Palestina Israel. Setelah melihat video, anak-anak melakukan donasi seikhlasnya yang nantinya akan disalurkan untuk membantu korban perang palestina israel. Setelah melakukan donasi, anak-anak melaksanakan sholat ghoib bersama di Masjid.


Kepala Tk Aisyiyah Bustanul Athfal VII Kota Kediri Efi Rofiqoh, S.Pd.AUD, mengatakan, sekolah mengajarkan pada anak-anak, untuk saling membantu, berempati pada sesama manusia.

Selain itu, juga mengajarkan pada anak untuk tidak kikir, dan gemar bersedekah. Dengan mengajarkan hal itu, diharapkan sejak dini, mental anak-anak untuk saling bekerjasama dan saling membantu sesama manusia. 

"Kami disekolah mengajarkan pada anak-anak, bagaimana bisa saling membantu sesama manusia. Selain itu, juga mengajarkan pada anak, untuk saling berbagi, berempati, dan mendidik anak untuk tidak kikir, kata Efi dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (26/10). 

Untuk diketahui, perang Pelestina-Israel adalah konflik yang terjadi antara bangsa Palestina dan Israel yang telah berlangsung selama beberapa dekade. Konflik ini bermula dari masalah perbatasan, pemukiman Israel di wilayah Palestina, dan hak-hak wilayah Palestina.

Konflik ini telah menyebabkan banyak korban jiwa dan kerusakan infrastruktur di kedua belah pihak. Kedua belah pihak masih berupaya mencapai kesepakatan damai untuk menyelesaikan konflik ini.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news