Kunjungan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani ke kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Hambalang, Kabupaten Bogor dinilai memiliki makna politik ada kesetaraan posisi antar keduanya.
- AHY Sambut Kehadiran Puan Maharani di Penutupan Kongres VI Partai Demokrat
- Puan Dorong Pemerintah Fokus Bantu Karyawan Sritex agar Tidak Di-PHK Massal
- DPR Pastikan Tidak Bangun Gedung Baru Meski Tambah 2 Komisi Plus 1 Badan
Demikian pendapat Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah dilansir dari Kantor Berita Politik RMOL, Minggu malam (4/9).
Menurut Dedi, dengan hadirnya Puan dengan didampingi elite PDIP ke rumah Prabowo juga bisa dimaknai sebagai indikasi Puan setara dengan Prabowo sebagai tokoh yang layak digadang calon presiden (Capres) tahun 2024 mendatang.
“Ada nuansa kesetaraan Puan dan Prabowo terkait posisi keduanya sebagai tokoh potensial Capres 2024. Puan berhasil atau sudah dianggap sama dengan ketua umum PDIP,” jelas Dedi.
Pandangan Dedi, Puan bisa disetarakan dengan Prabowo dalam kapasitasnya bertemu dengan pimpinan partai lainnya terjadi antar pimpinan utama.
Makna pertemuan Puan-Prabowo, kata Dedi, juga penanda hubungan emosional yang kuat antara Puan dan Prabowo. Sebab, dalam pertemuan itu lebih banyak menunjukkan simbol personal dibanding ekspresi elite sebagai sesama pimpinan partai.
“Ini baik, karena akan memudahkan jalan koalisi jika pertemuan awal sudah mengesankan secara pribadi,” kata Dedi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- DMDI Dukung Rencana Prabowo Evakuasi Ribuan Warga Gaza ke Indonesia
- SBY Puji Keputusan Prabowo Pilih Jalan Negosiasi Hadapi Tarif Impor Trump
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah