Bermain Dengan 10 Orang, Persebaya Berhasil Menang Atas Madura United  

Flavio Silva usai mencetak satu gol penentu kemenangan atas Madura United/Persebaya
Flavio Silva usai mencetak satu gol penentu kemenangan atas Madura United/Persebaya

Meski bermain dengan 10 orang, Persebaya Surabaya berhasil menang atas tamunya Madura United dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan pekan ke-29 kompetisi Liga 1 Indonesia 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Minggu 20 April 2025.


Di babak pertama, Persebaya menekan tim tamu. Namun Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, justru memberi perlawanan tangguh.

Madura United sempat menjebol gawang Persebaya yang dikawal Ernando Ari di menit ke-39, tetapi gol tersebut dianulir karena Miljan Skrbic terperangkap offside.

Pada menit ke-45+4, terjadi insiden di area kotak penalti Madura United saat Francisco Rivera hendak mengeksekusi tendangan sudut.

Benturan antara Haudi Abdillah dan Slavko Damjanovic membuat wasit mengeluarkan kartu merah untuk bek Persebaya asal Montenegro tersebut, setelah melihat tayangan Video Assistant Referee (VAR).

Hingga peluit turun minum dibunyikan, skor imbang 0-0.

Memasuki babak kedua, Persebaya akhirnya berhasil menjebol gawang Madura United pada menit ke-68 melalui tendangan keras Flavio Silva dari dalam kotak penalti, seusai menerima umpan matang dari Dejan Tumbas. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.

Pasca kebobolan, Madura United terus mengurung pertahanan anak asuh Paul Munster, namun hingga wasit asal Jawa Barat Ryan Nanda Saputra meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan tuan rumah Persebaya.

Dari pertandingan ini Persebaya  bertengger di peringkat ketiga dengan 52 poin dari hasil 15 kali menang, tujuh kali imbang dan tujuh kali kalah.

Sementara itu, Madura United menempati peringkat 15 dengan perolehan 27 poin dari jumlah 29 laga, hasil dari tujuh kemenangan, enam hasil imbang dan 15 kali kalah.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news