Kabupaten Bondowoso masuk dalam 50 kabupaten atau kota yang mengikuti Bimbingan Teknis (Bimtek) penyusunan smart city, Senin (3/6).
- AHY Siap Lanjutkan Kepemimpinan, Fraksi Demokrat DPRD Jatim Optimis Partai Jaya di 2029
- Golkar Jatim Bekali Anggota Fraksi dengan Strategi Dongkrak Ekonomi Daerah Lewat Bimtek
- Panwascam dan PKD Kota Madiun Ikuti Bimtek Pengawasan Distribusi Logistik Pilkada
Dalam bimtek saat ini, dihadiri langsung oleh tim dari kementerian komunikasi dan informasi (Menkominfo) yang rencananya akan berlangsung selama 2 hari kedepan di gedung Sabha Bina Praja, Pemkab Bondowoso.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Ghozal Rawan menjelaskan bahwa dalam membangun smart city tersebut membutuhkan waktu yang tidak sebentar karena banyak hal yang harus dilakukan.
"Untuk itu, bimtek kali ini untuk memfokuskan apa yang menjadi kebutuhan kabupaten Bondowoso" ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Dalam acara bimtek tersebut, semua organisasi perangkat daerah (OPD) diundang untuk mengikuti dan diharapkan tidak berganti penanggung jawab tiap OPD.
Untuk gambaran yang akan menjadi fokus dalam penyusunan tersebut, Ghozal menerangkan tentunya tidak akan jauh dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJM) Bondowoso.
"Selanjutnya pada akhir 2023 berdasar teknokratis karena adanya PJ pimpinan" terangnya.
Kemudian untuk periode pasca pemilihan bupati tahun 2024, pihaknya akan menyusun sesuai dengan RPJMD periode 2024-2029.
"Program ini akan tetap berjalan meskipun berubah pimpinan karena langsung dari kementerian" pungkasnya.(adv)
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- AHY Siap Lanjutkan Kepemimpinan, Fraksi Demokrat DPRD Jatim Optimis Partai Jaya di 2029
- Golkar Jatim Bekali Anggota Fraksi dengan Strategi Dongkrak Ekonomi Daerah Lewat Bimtek
- Panwascam dan PKD Kota Madiun Ikuti Bimtek Pengawasan Distribusi Logistik Pilkada