Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Hasyim Asyari secara resmi membuka debat ketiga calon presiden (capres) 2024.
- DKPP Jatuhi Sanksi Etik Berat Ketua KPU RI Gegara Loloskan Pendaftaran Gibran
- Masyarakat Mandailing Desak Kemendikbud Minta Maaf dan Tarik Buku Sejarah Dari Peredaran
- Harus Diinvestigasi, PPKN Curigai Upaya Adu Domba NU dan Muhammadiyah Dari Kamus Sejarah
Hasyim membuka debat di hadapan tiga pasangan capres-cawapres, di Hall Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (7/1).
Dalam kesempatan itu, Hasyim menyampaikan tema yang akan didebatkan tiga capres pada malam ini.
"Pada kesempatan ini kami ucapkan selamat datang, selamat mengikuti, menyaksikan, debat Pemilu 2024 untuk tema pertahanan, keamanan hubungan internasional, globalisasi, dan geo politik," ujar Hasyim.
Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo berdebat untuk mempengaruhi pemilih, dengan menyampaikan visi, misi, serta program yang terkait tema.
"Oleh karena itu, kita semua nanti sama-sama menyaksikan, kita simak secara sungguh-sungguh para pemilih, untuk menjadi bahan petimbangan berkaitan dengan tema yang menjadi perdebatan malam hari ini," katanya.
Lebih lanjut, Anggota KPU RI dua periode itu meminta publik menilai wajar apabila terdapat ketidaksempurnaan dalam pelaksanaan debat.
"Sekiranya ada kekurangan, KPU mohon maaf," pungkas Hasyim.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- Sumardi Dorong OPD Pemprov Jatim Maksimalkan Pelayanan Meski Ada Efisiensi Anggaran