- Seruan Rakyat Blitar: Pilih Pemimpin Berjiwa Besar dan Tidak Salahgunakan Kekuasaan
- Pernah Dikriminalisasi, Aktivis Anti Korupsi Ingatkan Masyarakat Blitar Pilih Pemimpin yang Demokratis
- Djarot Hadiri Debat Kedua Pilkada Blitar, Paslon SAE Siap Lanjutkan Kebaikan dan Susun Inovasi Baru
"Saya kaget, nggak menyangka bila relawan punya inisiatif seperti ini. Jujur saya angkat topi dengan eksistensi relawan selama ini. Tanpa dikomando dan arahan, mereka bergerak sendiri bersama seluruh elemen masyarakat tanpa ada yang membiayai sepeserpun," kata Trijanto pada Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (4/5).
Menurut Trijanto, dirinya tidak bisa marah mengingat setiap orang memiliki hak untuk berdemokrasi dan menyatakan pendapat. Apalagi bila berkaitan dengan pemilihan pemimpin.
"Saya tidak marah, itu hak mereka. Saya hanya tidak menyangka saja," ucapnya.
Trijanto juga sempat mengkonfirmasi para relawan tersebut. Langkah mereka mengambil formulir pendaftaran Bacawali untuk Pilkada Blitar 2024 karena sedang terjadi krisis pemimpin.
"Alasan mereka saat ini sedang terjadi krisis kepemimpinan yang benar-benar bersih, demokratis dan berwatak kerakyatan," ujarnya.
Singkatnya, mereka berpikir pemilu kada harus melahirkan sosok pemimpin yang lahir dan besar dari rahim pergerakan rakyat yang diharapkan berpihak kepada kepentingan rakyat, bukan kepentingan hegemoni oligarki ekonomi, politik serta kekuasaan.
"Mereka berharap figur alternatif yang tidak tersandera kepentingan para pemilik modal," imbuh Trijanto.
Ditanya langkah Trijanto dengan pergerakan relawan tersebut, aktivis anti korupsi itu mengaku tidak bisa menampik keinginan dari rakyat.
"Kalau memang rakyat menghendaki dan semua elit politik mengamini langkah para relawan ini, saya terpaksa akan mengikuti tahapan demi tahapan pemilukada," demikian Trijanto.
Sekedar diketahui, Trijanto merupakan calon DPD RI pada Pemilu 2024. Selama menjadi calon DPD RI, Trijanto hanya mengandalkan kekuatan relawan tanpa melakukan politik uang. Dengan kekuatannya itu, Trijanto masih mendapatkan hampir 100.000 suara di Blitar. Untuk suara seluruh Jawa Timur, Trijanto bahkan berhasil mendapatkan suara hingga satu juta.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Seruan Rakyat Blitar: Pilih Pemimpin Berjiwa Besar dan Tidak Salahgunakan Kekuasaan
- Pernah Dikriminalisasi, Aktivis Anti Korupsi Ingatkan Masyarakat Blitar Pilih Pemimpin yang Demokratis
- Djarot Hadiri Debat Kedua Pilkada Blitar, Paslon SAE Siap Lanjutkan Kebaikan dan Susun Inovasi Baru