Bupati Jember Gus Fawait Buka Hotline Pengaduan Masyarakat 24 Jam

Bupati Jember Muhammad Fawait/ist
Bupati Jember Muhammad Fawait/ist

Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik, Bupati Jember Muhammad Fawait atau yang akrab disapa Gus Fawait, membuka kanal pengaduan hotline bagi masyarakat Jember. Program bertajuk "Hotline Wadul Gus’e" ini beroperasi selama 24 jam guna menampung berbagai keluhan warga, terutama yang berkaitan dengan layanan publik.


“Hotline Wadul Gus’e ini terbuka selama 24 jam. Seluruh keluh kesah warga Jember terhadap pelayanan publik akan kami tampung dan ditindaklanjuti. Hotline-nya di 081131111108,” ujar Gus Fawait.

Menurutnya, Wadul Gus’e memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang dihadapi. Mulai dari layanan administrasi kependudukan seperti KTP, perizinan, pelayanan di rumah sakit, hingga infrastruktur seperti jalan rusak.

“Misalnya pelayanan KTP, perizinan maupun pelayanan di rumah sakit termasuk juga jalan rusak atau lainnya akan segera ditindaklanjuti oleh Pemkab Jember,” jelas politisi muda Partai Gerindra tersebut.

Mantan Ketua Fraksi Gerindra DPRD Jawa Timur ini menegaskan bahwa setiap laporan yang masuk ke Wadul Gus’e akan segera didistribusikan ke Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait untuk ditindaklanjuti.

“Nanti atas instruksi saya, OPD tersebut akan menindaklanjuti keluhan masyarakat tersebut,” tegasnya.

Gus Fawait juga menekankan pentingnya menjaga komunikasi yang baik antara pemerintah daerah dan masyarakat. Ia berkomitmen untuk memastikan bahwa aspirasi warga Jember tidak hanya didengar, tetapi juga mendapatkan solusi nyata.

“Saya menjadi Bupati Jember atas pilihan rakyat, maka sudah seharusnya memberikan yang terbaik bagi rakyat Jember. Jangan sampai amanat dari rakyat saya sia-siakan,” ucapnya.

Lebih lanjut, Gus Fawait memastikan bahwa program Wadul Gus’e akan terus dikembangkan mengikuti perkembangan teknologi agar semakin efektif dalam menampung dan menangani pengaduan masyarakat.

“Terus dikembangkan dan nantinya penyesuaian dengan kondisi teknologi. Pokoknya Wadul Gus’e ini merupakan kesempatan bagi masyarakat yang memiliki keluhan pelayanan publik untuk ditindaklanjuti oleh Pemkab Jember. Percayalah pasti akan direalisasi dengan OPD Pemkab Jember,” pungkasnya.

Dengan adanya Hotline Wadul Gus’e, masyarakat Jember kini memiliki akses langsung untuk menyampaikan permasalahan mereka dan mendapatkan solusi yang lebih cepat dari pemerintah daerah.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news