Bupati Jember, Hendy Siswanto meminta PLN untuk siap-siap mendukung program pembangunan kabupaten setempat ke depan. Terutama untuk mensuplai kebutuhan Penerangan Jalan Umum(PJU) dan Megatron raksasa.
- Pecahkan Rekor MURI, PLN Nusantara Power UP Paiton Tingkatkan Penanaman 20 Ribu Bibit Pohon Mangga Probolinggo
- PLN Akan Padamkan Listrik Desa di Wilayah Dringu Probolinggo, Ini Daftarnya
- Laporan BPK: 11 BUMN Bermasalah, Telkom Rugi Rp459 M, PLN Rp5,6 Triliun
"Ada beberapa program yang membutuhkan andil besar PLN, di antaranya Proyek PJU, karena akan memasang lampu PJU dari kota sampai pelosok. Kawasan kota, yakni jalan poros utama dari Mangli hingga ke alun-alun kota Jember akan dibangun trotoar (pedestrian track) dengan lebar 7 meter, dengan pohon dan hiasan lampu taman sepanjang trotoar, juga ada tempat duduk," kata Bupati Hendy, dikutip Kantor berita RMOLJatim, Kamis (17/6).
Dengan demikian, lanjut Hendy, masyarakat akan nyaman berjalan, sementara untuk trotoar akan didesain menarik dan tidak boleh untuk jualan maupun parkir kendaraan lagi.
"Sepanjang trotoar it," tegasnya.
Selain itu, akan menjadikan alun-alun sebagai wajah Jember dan taman kota yang megah, akan dibangun megatron besar ukuran panjang 100 meter dan tinggi 10 meter.
"Ini PLN harus bersiap, banyak lagi lainnya pak, yang jelas ini akan menjadi wajah kota Jember yang megah nantinya,"terang Bupati Hendy.
Sementara, Manajer Unit Pelaksana pelayanan Pelanggan (UP3) PLN Jember, Hamzah menyatakan kesiapannya mensuplai listrik untuk program ini.
"Kalau dari PLN tidak masalah, kita sudah siap. Tinggal menunggu titik pembangunan yang ditentukan," ujarnya.
Dia menjelaskan, Kalau sudah diketahui titik pembangunannya, tinggal membangun atau memasang jaringan ke lokasi tersebut.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Pecahkan Rekor MURI, PLN Nusantara Power UP Paiton Tingkatkan Penanaman 20 Ribu Bibit Pohon Mangga Probolinggo
- PLN Akan Padamkan Listrik Desa di Wilayah Dringu Probolinggo, Ini Daftarnya
- Laporan BPK: 11 BUMN Bermasalah, Telkom Rugi Rp459 M, PLN Rp5,6 Triliun