Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Ngawi menggelar debat publik pasang calon Bupati dan0 Wakil Bupati Ngawi tahun 2024 di hall room hotel Nata, Minggu kemarin (17/11/2024) siang.
- Petahana Daftar ke KPU Ngawi, Siapa Berani Lawan?
- Jelang Pilkada, KPU Ngawi Pelit Informasi
- Sipol Tersentral di Pusat, KPU Ngawi Kesulitan Akses Informasi Parpol
Debat publik yang dikemas untuk penajaman visi dan misi itu menghadirkan pasangan calon tunggal, Ony Anwar Harsono dan Dwi Rianto Jatmiko.
(((Materi penajaman visi dan misi, diantaranya peningkatan kesejahteraan dan pelayanan kepada masyarakat, menyelesaikan persoalan daerah, menyerasikan pembangunan daerah kabupaten dan provinsi dengan pembangunan nasional.
Dalam publik KPU Kabupaten Ngawi menghadirkan lima panelis, diantaranya ketua bidang studi ilmu Al-Qur’an dan tafsir fakultas syariah UIN Maulana Malik Ibrahim Malang Ali Hamdan, Lc, M.A, Ph.D, dosen senior pasca sarjana Universitas Airlangga Dr. Suko Widodo, Rektor STIT Muhamadiyah Ngawi Dr. Sumarno, Ketua pemuda Katolik Ngawi Eri Purwaka Widiyanta, dan ketua DPD KNPI Kabupaten Ngawi, Miftahul Huda.
Ketua KPU Kabupaten Ngawi Samsul Mustakim dalam sambutannya menyampaikan terima kasihnya atas partisipasi semua pihak dalam kegiatan . Ia juga menegaskan, debat publik atau dengan sebutan lain yaitu penajaman visi misi pasangan calon, disebabkan pada Pilkada Ngawi tahun ini hanya ada satu pasangan calon.
“Debat publik itu lebih pada penajaman visi misi dan program kerja pasang calon untuk bisa lebih efektif serta detail kepada masyarakat, maka kami melaksanakannya,” terang Ketua KPU Kabupaten Ngawi Samsul Mustakim dalam sambutannya.
Sementara itu, usai debat publik pasangan Ony-Antok kepada awak media menegaskan visi semesta berencana, yakni terwujudnya lumbung pangan nasional yang maju dan berkelanjutan menuju masyarakat Kabupaten Ngawi sejahtera, berakhlak dengan semangat gotong royong.
“Kita membangun Kabupaten Ngawi secara berkesinambungan dengan memperhatikan pola-pola investasi yang akan ditanamkan di Ngawi. Kita tetap fokus bagaimana capaian pertanian ramah lingkungan berkelanjutan kita terus upayakan karena 70 persen masyarakat bekerja di sektor itu,” jelas Ony Anwar Harsono.
Debat publik yang dikemas untuk penajaman visi dan misi calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ngawi berlangsung aman dan tertib. Setidaknya ratusan personil Polres Ngawi diterjunkan untuk mengamankan gelaran debat publik.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Besok, KPU Surabaya Gelar Debat Publik Pilwali 2024 Kedua
- Closing Statement Luluk-Lukman: Kepemimpinan untuk Keadilan dan Kemakmuran Jawa Timur
- Persiapan Debat Publik Kedua, KPU Kota Probolinggo Perketat Pemeriksaan HP