Search: 

Rahasia itu akan ia wariskan ke anaknya. Kelak. Si sulung masih ingin bekerja dulu sebagai pemandu wisata. Di Jepang. Lalu ingin jadi pemandu wisata di Eropa. Untuk turis Jepang. Setelah puas dengan itulah. Baru akan meneruskan usaha bapaknya. Kira-kira 15 tahun lagi. Khas orang Jepang: punya perencanaan jangka panjang.

Ketua Fraksi PAN DPRD Jatim, Agus Maimun mengungkapkan Pemprov Jatim pada tahun 2019 berkomitmen untuk memenuhi akses keadilan di bidang pendidikan melalui pendidikan gratis bagi siswa SMA/SMK di seluruh Jatim. "Kami ingin pastikan pada tahun 2019 mendatang, tidak boleh ada lagi anak Jatim yang tak sekolah hanya karena kendala biaya. Sebab Pemprov Jatim telah menggratiskan pendidikan SMA/SMK,” ujar Agus yang juga bendahara DPW PAN Jatim ini, Rabu (7/11/2018). Diakuinya, pendidikan gratis SMA/SMK ini merupakan prioritas dari visi-misi Gubernur Jatim terpilih, Khofifah Indar Parawansa. Bahkan dalam pembahasan APBD Jatim 2019 alokasi anggaran untuk hal-hal yang berkaitan dengan fungsi pendidikan ditaksir mencapai Rp.12 triliun dari total belanja daerah sebesar Rp.31 triliun. Alokasi untuk biaya SMA/SMK Gratis sementara disiapkan Rp406 Miliar di R-APBD 2019. "12 triliun itu bukan hanya untuk menggratiskan SMA/SMK tapi juga untuk tunjangan 21 ribu GTT dan PTT yang belum dapat tunjangan karena yang baru bisa dicover Pemrprov Jatim baru 8 ribuan,” ujar Caleg DPR RI dapil Bojonegoro-Tuban ini. Program Nawabhakti Satya lain yang masih berkesinambungan dengan program Pakde Karwo dan diakomodir di APBD Jatim 2019, kata Agus Maimun adalah transportasi di daerah terluar khususnya di kepulauan yang ada di Kabupaten Sumenep. "Sesuai aturan RPJMD Gubernur Jatim terpilih, baru akan dibahas setelah dia dilantik 6 bulan berjalan. Jadi optimalisasi program Nawabhakti Cita baru bisa optimal di tahun 2020,” pungkas Agus Maimun.[bdp]

Banyak daerah yang menginginkan Joko Widodo kembali menjadi presiden untuk periode kedua kalinya. Kondisi itu membuktikan bahwa mantan gubernur DKI Jakarta berhasil memimpin Indonesia dengan baik.Begitu kata Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) saat memberi sambutan dalam acara pembekalan calon anggota legislatif (caleg) Hanura di Hotel Discovery, Ancol, Jakarta seperti dilansir dari kantor berita politik RMOL, Rabu malam (7/11).

Kinerja Bank Jatim sebagai BUMD Pemprov Jatim di bidang perbankan tengah menghadapi masalah besar. Kredit macet yang selama ini dianggap enteng oleh direksi, kini sudah mencapai angka mengkhawatirkan."Komisi C menekankan bahwa masalah kredit macet merupakan faktor yang sangat mempengaruhi pendapatan laba dan berdampak pada kontribusi Pendapatan Asli Daerah (PAD),” terang Khozanah Hidayati, Anggota Komisi C DPRD Jatim dikutip Kantor Berita , Rabu (7/11/2018).

Keputusan mengejutkan datang dari DPRD Jawa Timur. Rencana penambahan penyertaan modal untuk PT Jaminan Kredit Daerah pada tahun 2019 sepakat ditunda. Keputusan ini menepis pernyataan Gubernur Jatim Soekarwo yang mengatakan tambahan modal PT Jamkrida tetap berjalan di tahun 2019."Sesuai rapat komisi C dengan OJK, dengan kondisi keuangan Jamkrida dengan kondisi penjaminan, belum perlu untuk dilakukan penambahan modal,” kata Ketua Komisi C DPRD Jatim Anik Maslachah dikutip Kantor Berita , Rabu (7/10).