Sebanyak 2.705 Jamaah Calon Haji ( JCH) asal Kabupaten Jember berangkat ke Mekkah, Arab Saudi pada Minggu (19-5-2024).
Keberangkatan mereka diiringi 14 petugas haji dan 21 tenaga medis saat menjalankan ibadah di tanah suci.
- Sisilain Senja Band Rilis Single Pertama Berjudul Selalu Di Hatiku, Begini Tanggapan Pencipta Lagu Loss Doll
- Surabaya Raih Layanan Investasi Terbaik Nasional, Ombudsman: Apresiasi Inovasi Pemerintah Kota
- Pemulihan Pasca Banjir Lahar Dingin Semeru, Indosat Salurkan Bantuan Logistik untuk Masyarakat Lumajang yang Terdampak
Beragam cara unik dan kreatif dilakukan Jamaah Calon Haji Jember, menandai kopernya dengan berbagai aksesoris tak biasa. Selain menempel identitas dan foto, mereka ada cara kreatif supaya kopernya bisa mudah dikenali.
Seperti meletakkan pita, Sandal jepit, Boneka, bola kecil, entong, cangkir hingga kluntung atau lonceng sapi. Semua aksesoris tersebut, selanjutnya diikatkan pada masing - masing koper Jamaah, mengingat bentuk dan warna koper sama, dengan sampul kain merah putih.
Menurut Kepala seksi PHU Kantor kemenag Jember, Nur Sholeh waktu pengumpulan koper mulai Kamis kemarin,16 Mei 2024. Untuk kloter 36 hingga kloter 39. Sedangkan pengumpulan kloter 40 hingga kloter 43 dilakukan hari ini, Jumat, 17 Mei 2024.
"Ini murni kreasi jamaah calon haji Jember, menandai kopernya dengan berbagai aksesoris. Padahal kami hanya menghimbau untuk memberi penanda pita warna, untuk membedakan koper Jamaah kloter yang satu dengan kloter lainnya. Seperti pita warna merah, putih, oranye dan sebagainya," ucap Nur Sholeh dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Sabtu (18/5).
"Namun jamaah ingin lebih mudah lagi, dengan memberi penanda tak lazim seperti entong, kelontongan sapi, boneka, sandal jepit, hingga cebuk air dan sebagainya," sambungnya.
Namun penanda tersebut, bukan arahan dari kemenag dan murni kreasi jamaah sendiri. Namun hal tersebut, tidak dilarang. Yang terpenting bagi kemenag di koper tersebut, tertempel identitas, foto jamaah dan nomor kloter dan nomor paspor.
Dijelaskan Nur Sholeh, untuk koper tersebut akan diantar satu hari sebelum keberangkatan jamaah ke tanah suci, mulai Minggu pagi (19/5) Untuk jamaah kloter 36, kloter 37, kloter 38 dan Kloter 39 ke asrama haji Sukolilo Surabaya. Sedangkan, untuk koper jamaah kloter 40, Kloter 41, Kloter 42 dan Kloter 43, diantar ke asrama haji, Senin (20 Mei 2024).
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kisruh Barati Cup Mendunia: Asprov PSSI Jatim Hentikan Sementara Pertandingan karena Masalah Perizinan
- Gubernur Khofifah Minta Kuatkan Etos Kerja, Lindungi dan Layani Masyarakat Jawa Timur
- DPRD Jawa Timur Apresiasi Kinerja Gubernur dalam LKPJ 2024