Kunjungan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno ke Desa Alamendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (10/9) dimanfaatkan maksimal oleh warga. Khususnya para pedagang yang sangat terdampak oleh pandemi Covid-19.
- Dampingi Menparekraf Buka East Java Fashion Harmony, Pj. Gubernur Jatim Optimis Jadi Event Skala Internasional
- Sinyal Sandiaga Siap Gabung Pemerintahan Baru, PPP: Kami Masih Bersama PDIP
- Turis WNI Tak Bawa Rp6,5 Juta ke Thailand Ditolak, Sandiaga: Sudahlah di Indonesia Saja
Kunjungan kali ini terkait acara Apresiasi Desa Wisata Indonesia 2021, di mana Desa Alamendah masuk daftar 50 besar.
Salah satu momen menarik yang terekam adalah ketika Sandiaga berdialog dengan salah seorang pedagang sayur bernama Diah. Awalnya, Sandiaga menanyakan kondisi perekonomian Diah di masa pandemi Covid-19.
"Sekarang sudah beberapa bulan tutup. Saya sama sekali enggak punya penghasilan," ujar Diah ke Sandiaga Uno, seperti dikutip Redaksi, Jumat (10/9).
Diah juga berkeluh kesah soal barang-barang jualannya yang menumpuk dan membusuk karena sepinya pembeli. Bahkan, harga sayur-mayur yang dijualnya pun menurun drastis.
"Harga sayur kadang hanya Rp 200 per kilogram. Coba jual gorengan bayam agar ada pendapatan, modal sudah habis," ucapnya.
Merespons curhatan sang pedagang, Sandiaga pun memberikan motivasi dan semangat kepada Diah. Selain itu, mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) ini juga menjelaskan, salah satu tujuan Desa Wisata adalah untuk meningkatkan perekonomian pedagang kecil.
"Mohon doanya, jadi bersama Pak Wakil Bupati, nanti Desa Alamendah ini pastikan sebagai satu destinasi yang akan mulai dikobarkan tentunya dengan dukungan Pak Kapolda dan Pangdam juga Satgas Covid-19, yang penting taat protokol kesehatan," kata Sandiaga.
Mendapat penjelasan dan rencana Sandiaga, Diah pun spontan meminta kesediaan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini menjadi calon presiden pada Pilpres 2024.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Dampingi Menparekraf Buka East Java Fashion Harmony, Pj. Gubernur Jatim Optimis Jadi Event Skala Internasional
- Sinyal Sandiaga Siap Gabung Pemerintahan Baru, PPP: Kami Masih Bersama PDIP
- Turis WNI Tak Bawa Rp6,5 Juta ke Thailand Ditolak, Sandiaga: Sudahlah di Indonesia Saja