Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) resmi menyerahkan berkas pendaftaran untuk menjadi peserta Pemilu 2024 kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Senin kemarin (1/8).
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- PDIP Klaim Hubungan Dengan Jokowi Selalu Hangat
- Deddy Sitorus PDIP Ditantang Ungkap Nama Utusan Jokowi: Hentikan Produksi Fitnah
Menurut kader PDIP yang saat ini menjabat Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, pendaftaran di KPU berjalan dengan lancar dan baik.
"Jumlah anggota yang telah didaftarkan sebanyak 477.777," kata Prasetio seperti dikutip Kantor Berita RMOLJakarta melalui akun Instagram pribadinya, Selasa (2/8).
Lanjut Pras, sapaan akrabnya, semua telah sesuai dengan Peraturan KPU (PKPU) Nomor 4 Tahun 2022 tentang Pendaftaran, Verifikasi, dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.
"Semoga semuanya berjalan dengan lancar dan PDI Perjuangan kembali meraih kemenangan, hattrick, tiga kali menang berturut-turut," harap Prasetio.
Pada saat pendaftaran, jajaran pengurus dan kader partai yang dipimpin Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan didampingi Ketua DPP PDIP Bidang Pemenangan Pemilu, Bambang Wuryanto, berjalan kaki menuju Kantor KPU RI, dan menggelar parade kebudayaan, beragam tari, hingga pakaian adat.
Hal ini sebagai bentuk komitmen partai yang dipimpin Megawati Soekarnoputri itu membawa semangat nasionalisme, patriotisme, bela negara, berkepribadian dalam kebudayaan.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Sempat Membantah, Wahyu Setiawan Akui Sumber Uang Suap Harun Masiku dari Hasto
- PDIP Belum Pasti Gabung Pemerintahan Prabowo, Analis Nilai Pertemuan dengan Megawati Tak Menjamin Koalisi Bertambah
- PDIP Klaim Hubungan Dengan Jokowi Selalu Hangat