Demokrat Rapatkan Barisan, Tawarkan Koalisi Besar Dukung Pasangan Madiun Menyala

Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Madiun Kuwat Edy Santoso. / RMOLJatim
Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Madiun Kuwat Edy Santoso. / RMOLJatim

Partai Demokrat kabupaten Madiun merapatkan barisan hingga tuntas mengawal hingga pendaftaran pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Madiun, Ahmad Dawami Ragil Saputro dengan Sandhika Ratna Ferryantiko, seusai menerima rekomendasi berupa formulir B-1KWK dari DPP Demokrat yang diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, di Jakarta. 


"Ya Alhamdulillah, kemarin itu sudah ada penyerahan rekomendasi dari DPP partai Demokrat untuk pasangan dipihak kami ada pak Ahmad Dawami dan Sandi. Intinya kita akan segera merapatkan barisan secara tuntas nanti sampai pendaftaran ya. Makanya belum berani menyampaikan langsung ke media karena kami tidak mau mendahului. Intinya itu," kata Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Madiun Kuwat Edy Santoso, seusai acara pelantikan dan pengambilan sumpah anggota dewan terpilih, Sabtu (24/8). 

Kuwat juga mengajak partai-partai lain yang belum mengambil sikap politik untuk ikut bergabung dalam koalisi Demokrat dan PDIP. Baik partai politik yang mempunyai parlemen maupun non parlemen, menurutnya hal itu merupakan penguatan potensi secara politik. 

"Tentunya kami masih berharap ya, teman-teman partai lain yang belum menentukan sikap. Tentunya kami sangat berharap untuk bisa bergabung di koalisi kami. Kami tetap berusaha karena ini bagian dari penguatan potensi secara politik. Pada teman-teman yang belum menentukan sikap baik yang di parlemen maupun non parlemen kita upayakan untuk bisa bergabung," pungkasnya. 

Diberitakan sebelumnya, partai Demokrat dan PDI Perjuangan (PDIP) bakal berkoalisi untuk maju dalam Pilkada 2024 di Kabupaten Madiun. 

Pernyataan tersebut disampaikan Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Madiun Kuwat Edy Santoso. Ditambahkan pula koalisi ini tingkat kepastiannya mencapai 99 persen dan terbukti.

ikuti terus update berita rmoljatim di google news