Calon Presiden Nomor Urut 3, Ganjar Pranowo, menemui Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI, Jusuf Kalla (JK), Minggu sore (19/11).
- Sepakat Damai, Anindya Bakrie dan Arsjad Rasjid Mengakhiri Dualisme Kadin
- TPN Ganjar-Mahfud Luncurkan Program “Gotong Royong Rakyat” untuk Galang Dana Pilpres 2024
- TPN Ganjar-Mahfud: Kita Sedang Melawan Kezaliman yang Masi
Pantauan Kantor Berita Politik RMOL, Ganjar tiba di kediaman JK, Jalan Brawijaya Raya 6, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pukul 16.06 WIB.
Kedatangan Ganjar disambut JK yang memang telah menunggunya. Capres pasangan Mahfud MD itu tiba bersama Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud, Arsjad Rasjid.
Sebelumnya, sekitar pukul 16.01 WIB, Ketua Umum (Ketum) Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, lebih dulu tiba di kediaman JK.
Setelah bersalam-salaman, mereka langsung menggelar pertemuan tertutup. Setelah melakukan pertemuan, Ganjar dan JK janji bakal memberikan pernyataan pers melalui wawancara doorstop.
Sebelum Ganjar, tepatnya 7 Oktober 2023, JK juga dikunjungi Anies Baswedan yang saat ini Capres Nomor Urut 1, berpasangan dengan Muhaimin Iskandar.
Sementara Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, juga mengunjungi JK, tepatnya pada 6 Mei 2023.
Beberapa hari sebelum ditemui Cak Imin, JK juga dikunjungi Ketum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, yang kini Capres Nomor Urut 2, tepatnya pada 2 Mei 2023.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Kondisi Ekonomi yang Tidak Menentu dan Biaya Wisuda: Beban Tambahan bagi Masyarakat Menjelang Lebaran
- KPK Didesak Periksa Ganjar Pranowo di Kasus Skandal Korupsi e-KTP
- Usai Hasto Ditahan, KPK Didesak Usut Skandal Korupsi E-KTP Ganjar