Legislator Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dr Mufti Anam menghibahkan dua mobil ambulance untuk rakyat di Kota dan Kabupaten Probolinggo. Mobil ambulance itu di titipkan di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota dan Kabupaten Probolinggo.
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial
Mobil ambulance tersebut di berikan langsung oleh Koordinator Wilayah DPD PDI Perjuangan Jawa Timur, Edi Paripurna dan di terima oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo, Edi Susanto serta Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Nasution.
Koordinator Wilayah PDI Perjuangan DPD Jawa Timur, Edi Paripurna mengatakan, kalau mobil ambulance yang di berikan itu, merupakan kepedulian dr Mufti Anam anggota Komisi VI DPR RI.
"Jadi mobil ambulance ini di berikan kepada DPC PDI Perjuangan Kota dan Kabupaten Probolinggo, karena sudah menyumbangkan suara pada pemilu 2019 kemarin," jelasnya, seperti dikutip Kantor Berita RMOLJatim.
Menurutnya, mobil ambulance yang diberikan tersebut selanjutnya bisa di manfaatkan untuk masyakarat di kabupaten sendiri. Sebab, PDI Perjuangan merupakan partai 'Wong Cilik'.
"Pemberian mobil ambulance ini, dimana PDI Perjuangan sebagai partainya 'Wong Cilik' dan kepedulian terhadap masyakarat kalau ada yang membutuhkan mobil ambulance, sehingga bisa menghubungi DPC PDI Perjuangan sendiri," tegasnya.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo, Edi Susanto mengatakan, mobil ambulance tersebut akan diperuntukan untuk kepentingan sosial.
"Nantinya mobil ini kita berikan secara gratis bagi warga yang membutuhkan. Sehingga, warga yang membutuhkan cukup menghubungi ke DPC," jelasnya.
Dalam pemberian mobil ambulance tersebut dr Mufti juga memberikan puluhan ribu masker yang di berikan langsung oleh tenaga ahli dr Mufti, Khairul Anam dan disaksikan langsung para pengurus PDI Perjuangan.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Gelar Inagurasi Dealer Proshop Fuso 2025, PT Sun Star Motor Probolinggo Apresiasi Para Konsumen Setia
- Pengunjung dan PKL Resah, Sekelompok Orang Pesta Miras di Stadion Gelora Merdeka Kraksaan
- Tragedi Cemburu Buta: Didik Bunuh Istri Usai Temukan Dugaan Perselingkuhan di Media Sosial