DPR: Bisa Saja E-KTP Untuk Pilkada

RMOLBanten. Alasan pemerintah yang menyebut E-KTP itu adalah kartu yang sudah rusak sebagai alasan yang terlalu sederhana. Penegak hukum harus betul-betul mengusut asal usul E-KTP yang tercecer di jalanan Bogor, Jawa Barat. Demikian disampaikan Wakil Ketua DPR RI, Agus Hermanto di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (28/5). "Kita jangan justifikasi. Ini KTP palsu atau KTP rusak atau KTP lain lain sebagainya kan bisa saja dicek ada namanya ada alamatnya," ujar Agus .


Bukan tanpa alasan, keberadaan E-KTP itu sangat rawan dicurigai. Sebab, Jawa Barat tengah menggelar pesta demokrasi pergantian gubernur.

"Aparat penegak hukum harus concern melihat dengan jelas kenapa ada KTP ini. Kan bisa saja ada kecurigaan bagi yang melaksanakan pilkada," jelas wakil ketua Dewan Pembina Demokrat itu. [dzk]

ikuti terus update berita rmoljatim di google news