Pengibar bendera pada upacara peringatan hari kemerdekaan 17 agustus di Jatim mendatang akan diisi oleh dua peserta dari Bondowoso. Pasalnya, dari enam peserta yang mengikuti seleksi dua diantaranya dinyatakan lolos dalam seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) tingkat Provinsi.
- Pemkot Surabaya Resmi Buka Pemusatan Pendidikan dan Pelatihan Calon Paskibraka 2024
- Tiga Pelajar Surabaya Lolos Seleksi Paskibraka Tingkat Provinsi dan Nasional
- Pemkot Surabaya Buka Pendaftaran Seleksi Paskibraka Tahun 2024, Begini Cara Pendaftarannya!
Disampaikan Kabid Pemuda Dan Olahraga Disparbudpora Bondowoso, Andrie Antonio Zola menuturkan, dua peserta yang lolos tersebut yakni Aditya dari SMA 1 Tenggarang dan Tias dari SMKN 1 Bondowoso.
Setelah sebelumnya mengirim enam siswa yang terdiri dari 3 putra dan 3 putri terbaik, untuk mengikuti tahapan seleksi. Namun yang terjaring hanya sepasang siswa dari sekolah berbeda.
"Seleksi ada tiga tahap yang digelar di BKSDM Surabaya dengan mengirim tiga putra dan tiga putri. Yang terjaring hanya satu putra dan satu putri," ujarnya dikutip Kantor Berita RMOLJatim, Kamis (19/5).
Menurutnya, enam peserta yang dikirim tersebut adalah yang terbaik dari total 38 siswa dari Bondowoso hasil seleksi tingkat kabupaten. Dalam seleksi tersebut dilakukan seleksi akademis, pengetahuan umum, tes tulis, tes fisik dan lain sebagainya. "Mereka sudah mengikuti tahapan-tahapan seleksi akademis, tes berbasis komputer dan lain sebagainya," katanya.
Pria yang akrab disapa Zola ini, juga menuturkan setelah dua siswa yang terjaring dalam seleksi tingkat provinsi ini, maka mereka menjadi tanggung jawab Pemprov Jatim. Mereka akan diberikan pembekalan guna persiapan pengibaran bendera pada 17 Agustus mendatang.
"Selebihnya itu untuk tim Paskibraka kabupaten menjadi tanggung jawab kami untuk mereka melaksanakan tugasnya pada 17 Agustus nanti," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Hujan Disertai Angin Landa Bondowoso, Banyak Pohon Tumbang Menutup Jalan dan Timpa Rumah Warga
- Usai Serah Terima Jabatan, Bupati Bondowoso Fokus Realisasikan Visi-Misi
- Penipu Mengaku Ketua DPRD Bondowoso Minta Sumbangan Jelang Kedatangan Bupati Baru