Terkait dugaan adanya permainan Sistem Monopoli di Perusahaan Tenaga Kerja Bongkar Muat yang ada di daerah PT. Delta Artha Bahari Nusantara (DABN) Probolinggo, hingga tuai polemik keluhan dari warga, masih menjadi PR bagi pihak terkait.
- Diduga Ada Sistem Monopoli di TKBM, Usaha di Pelabuhan Probolinggo Terganggu
- Dapat Apresiasi dari Kapal Pupuk Indonesia, DABN Terapkan Proses Bongkar Non Gancu No Dwelling
- PT DABN Bantah Bongkar Muat Koperasi TKBM Puskopal Puspenerbal Tak Kantongi Ijin
Dugaan adanya power dukungan dari pihak-pihak tertentu bahkan pemerintah setempat, hingga diduga sulit ditembus oleh warga lokal, membuat perusahaan yang bergerak dibidang Jasa bongkar muat itu menjadi sorotan.
Menurut Pihak terkait di Wilayah PT.DABN, pemerintah setempat sempat mengkoordinir warga sekitar untuk masuk supaya bisa bekerja di wilayah tersebut, namun nyatanya hingga saat ini para pekerja di TKBM itu masih didominasi oleh warga luar daerah.
“Coba hubungi Camat setempat, karena dulu pak Camat yang mengkondisikan supaya warga sekitar bisa bekerja,” ungkap Salah satu pentolan PT.DABN yang enggan disebutkan namanya itu, dikutip Kantor Berita RMOLJatim, sabtu (22/3/2025)
Terkait hal itu, Wali Kota Probolinggo menuturkan, pihaknya belum menerima laporan terkait pengondisian dari pihak Pemerintah setempat. “Itu kan wilayah Propinsi mas. Terkait Pengondisian dari Camat itu masih belum ada laporan, nanti saya tanya ke Camat,” ungkapnya, saat dihubungi melalui pesan Whatshaap.
Kepala Kantor Kesyahbandaran Dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Probolinggo, Igusti Agung Komang Arbawa mengungkapkan, bahwa dari pihak KSOP hanya menjalankan peraturan yang ada dan tidak ada keberpihakan diantaranya.
“Kami tetap bekerja sesuai dengan aturan yang berlaku, untuk bagian pekerja di TKBM itu, kan dari sana. Intinya kami tidak ada keberpihakan terhadap perusahaan manapun, kami persilahkan siapa saja yang mau bekerja di Pelabuhan, selama persyaratan-persyaratannya sudah mumpuni,” jelasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Diduga Ada Sistem Monopoli di TKBM, Usaha di Pelabuhan Probolinggo Terganggu
- Dapat Apresiasi dari Kapal Pupuk Indonesia, DABN Terapkan Proses Bongkar Non Gancu No Dwelling
- PT DABN Bantah Bongkar Muat Koperasi TKBM Puskopal Puspenerbal Tak Kantongi Ijin