Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) kabupaten Madiun, Penta Lianawati Ahmad Dawami mengapresiasi langkah sekretariat DPRD terkait penyediaan galery UMKM di gedung DPRD.
- Masuk Alfamart, Produk UMKM Asal Dolopo Madiun Makin Dikenal
- Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Madiun Gelar Sosialisasi Perizinan Tanda Daftar Gudang
- Pemkot Madiun Apresiasi BUMN Madiun Raya Dukung Santripreneur Indonesia
Langkah sekretariat DPRD Madiun diharapkan bisa menjadi pioner bagi organisasi perangkat daerah lainnya untuk bisa mengakomodir kerajinan dan produk UMKM di kabupaten Madiun, Rabu (6/4).
"Kebetulan kegiatan hari ini mengunjungi galeri UMKM. Tujuannya memberikan suport semangat kepada pengrajin maupun penggiat UMKM untuk semangat berkarya dan berusaha. Apalagi di musim pandemi seperti ini.," kata Penta Lianawati Ahmad Dawami kepada Kantor Berita RMOLJatim di Madiun, Rabu (6/4).
Penta Lianawati menambahkan, saat ini sesuai program Dekranasda setiap kecamatan di kabupaten Madiun terdapat beberapa galeri UMKM, yang nantinya diharapakan di 15 kecamatan nanti semuanya ada gallery UMKM. Tujuannya untuk memperkenalkan produk asli setempat sekaligus untuk meningkatkan kesejahteraan para pengrajin dan penggiat UMKM.
"Sesuai program kami nantinya setiap kecamatan di kabupaten Madiun ada galeri UMKM. ini di gedung DPRD sendiri sudah ada juga gallery. Saya apresiasi untuk teman-teman sekretariat DPRD yang sudah mau ikut membantu penggiat UMKM," terang Penta.
Sementara itu, Sekretaris Dewan DPRD Kabupaten Madiun, Yudi Hartono berterimakasih atas apresiasi yang diberikan oleh ketua Dekranasda.
Dengan merendah Yudi mengatakan selama ada galeri UMKM pihaknya tidak repot lagi ketika menyiapkan buah tangan untuk kunjungan kerja ke luar kota.
"Dukungan kami kepada UMKM di kabupaten Madiun ya berupa ini penyediaan galeri UMKM. Kami tidak repot lagi saat menyiapkan buah tangan saat alan kunjungan karena beli di galeri sini semuanya lengkap dan ada serta produknya kemasannya juga bagus. Pesan saya jaga mutu dan kualitas produk supaya bisa bersaing," pungkas Yudi.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Bulog Lambat Serap Gabah, Petani di Madiun Wadul Komisi B DPRD
- Anggota DPRD Madiun Budidaya Melon Premium Sistem Green House, Omzetnya Menggiurkan
- Puluhan Mahasiswa Demo Tuntut Cabut Instruksi Presiden Nomor 1/2025 di DPRD Madiun