Untuk mendukung pembelajaran jarak jauh, Smartfren membagikan bantuan berupa kartu perdana gratis untuk siswa dan guru seluruh Madrasah di Surabaya dan wilayah lain di Jawa Timur (Jatim).
“Smartfren sangat mendukung program pemerintah untuk pembelajaran jarak jauh, apalagi saat ini belajar di rumah adalah salah satu kunci keberhasilan pendidikan," kata Deputy CEO Smartfren, Djoko Tata Ibrahim, melalui keterangan tertulis yang diterima Kantor Berita RMOLJatim, Selasa (20/10)
Masih kata dia, kartu perdana gratis ini kami berikan untuk seluruh peserta didik di madrasah di Jawa Timur dengan harapan dapat membantu terlaksananya kegiatan belajar jarak jauh bagi para siswa dan guru.
"Semoga dukungan Smartfren bisa turut menjaga semangat para siswa dan guru madrasah untuk menggapai berbagai peluang masa depan,” ucap Djoko.
Pembagian kartu perdana tersebut diselenggarakan secara simbolis bersama 10 perwakilan Madrasah, serta perwakilan Kantor Wilayah Kementerian Agama Jawa Timur pada Senin (19/10).
Bantuan kartu perdana ini diberikan gratis tanpa syarat, dengan harapan dapat membantu memastikan kelancaran kegiatan pembelajaran jarak jauh untuk pelajar, tenaga pengajar dari institusi pendidikan di bawah Kementerian Agama Republik Indonesia.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- BPBD Madiun Bersama Warga Kerja Bakti Bantu Korban Bencana Hujan dan Angin Kencang
- Khofifah Salurkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir Pasuruan
- Respon Cepat Dampak Kebakaran di Pacitan, BPBD Bareng Komisi E DPRD Jatim Serahkan Bantuan Material