Partai Golkar menyambut baik hasil survei yang dirilis Akar Rumput Strategic Consulting (ARSC) terkait figur-figur unggulan yang pantas diusung pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
- PDIP Gabung Kabinet, Golkar: Terserah Presiden
- Jalankan Instruksi Ketum Golkar, Adies Kadir Bagikan 10.000 Paket Sembako di Surabaya dan Sidoarjo
- Fraksi Golkar DPRD Jatim Siap Kawal Periode Kedua Khofifah-Emil, Fokus pada Ketahanan Pangan
Pada survei tersebut, Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dipilih oleh 3,83 persen dari 1.200 responden yang terlibat.
"Saya terus terang senang sekali," ujar Ketua Bappilu Partai Golkar, Maman Abdurachman, saat menjadi pembicara dalam webinar dan rilis survei ARSC bertema "Sumber Kepemimpinan Nasional: Menuju 2024", Sabtu (22/5).
"Kami mengapresiasi, karena selama ini Pak Airlangga kan surveinya satu persen atau dua persen, tapi sekarang di angka tiga persen. Artinya ada tren yang pelan-pelan naik," imbuhnya.
Bagi Maman, hasil survei tersebut menunjukkan strategi Partai Golkar berjalan dengan baik. Yakni tidak ramai pembicaraan soal calon presiden yang akan diusung partai.
"Ini memang sejalan dengan strategi kita di internal partai, kita dari dulu beranggapan kalau terlalu kencang di awal itu nanti akan digebukin orang," terangnya.
"Jadi kita alon-alon asal kelakon, toh hari ini Pilpres masih kurang lebih tiga tahun lagi," pungkasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- PDIP Gabung Kabinet, Golkar: Terserah Presiden
- Airlangga Bakal Pimpin Delegasi Indonesia Lobi Presiden AS Donald Trump
- Jalankan Instruksi Ketum Golkar, Adies Kadir Bagikan 10.000 Paket Sembako di Surabaya dan Sidoarjo