Sekawanan remaja asal Surabaya diamankan oleh Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Senin (07/04/2025) malam.
- Polres Jombang Goes To School Cegah Bulliying dan Kenakalan Remaja
- Wali Kota Eri Imbau Orang Tua Awasi Anak untuk Cegah Perang Sarung
- Saling Ejek saat Live TikTok Berujung Perkelahian, Satpol PP Surabaya Amankan Enam Remaja
Mereka diamankan lantaran tawuran. Keempat remaja yang masih dibawah umur ini diamankan beserta barang bukti senjata tajam (sajam) dan busur panah untuk melukai lawannya.
Aksi tawuran itu terjadi di Jalan Tengguung Karya Lor, Semampir. Video aksi tawuran dua kelompok itu sempat viral di media sosial. Setelah mendapati informasi, anggota Polsek Semampir melakukan penyelidikan dan mengamankan 4 remaja di rumahnya masing-masing.
“Kami langsung amankan empat remaja dan barang bukti tersebut pasca tawuran,” kata Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak Iptu Suroto, Selasa (08/04/2025).
Suroto mengatakan, keempat anak-anak ini berasal dari salah satu kelompok remaja yang kerap terlibat aksi tawuran. Dari tangan keempat remaja itu, polisi menyita berbagai senjata modifikasi seperti busur dan anak panah. Lalu celurit panjang yang terbuat dari paralon. Saat ini anggota kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih dalam terkait peristiwa tawuran tersebut.
“Polsek Semampir bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Perak masih melakukan penyelidikan mendalam. Tidak menutup kemungkinan akan ada pelaku tawuran lain yang akan diamankan,” tuturnya.
Saat ini, keempat remaja ini masih dimintai keterangan polisi. Pihak kepolisian masih mengembangkan kasus ini. “Kami akan tindak tegas pelaku tawuran remaja di wilayah Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Termasuk aksi di Semampir, Surabaya, ini,” tegasnya.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Polres Jombang Goes To School Cegah Bulliying dan Kenakalan Remaja
- Wali Kota Eri Imbau Orang Tua Awasi Anak untuk Cegah Perang Sarung
- Pemkot Surabaya Petakan Lokasi Rawan Tawuran dan Pengemis Musiman Selama Ramadan 2025