Forpimcam Brondong Lamongan Salurkan Bantuan Sosial kepada Masyarakat Kurang Mampu

Danramil Brondong, Inf Ali Mahmud beserta jajaran saat membagikan bantuan pokok door to door dirumah warga.
Danramil Brondong, Inf Ali Mahmud beserta jajaran saat membagikan bantuan pokok door to door dirumah warga.

Kolaborasi Forum Pimpinan Kecamatan (Forpimcam) Brondong, Kabupaten Lamongan dalam rangka penanggulangan Covid - 19 melaksanakan pendistribusian Bantuan Sosial kepada warga kurang mampu. Sabtu (19/6)


Pendistribusian itu direalisasikan di beberapa desa yang berada di Kecamatan, Brondong, Kabupaten Lamongan. 

Danramil 0812/18 Kecamatan, Brondong, Kapten Inf Ali Mahmud SH menyampaikan bahwa bantuan tersebut berupa bantuan pokok 10 kg beras dan 1 box masker.

"Pendistribusian itu kita berikan door to door kepada masyarakat kurang mampu" ujarnya. Sabtu 19 Juni 2021, dikutip Kantor Berita RMOLJatim.

Pelaksanaan pendistribusian itu melibatkan Satuan Polisi Pamong Praja, Babinsa dan Babinkamtibmas di Kecamatan Brondong.

"Alhamdulillah pelaksanaan pendistribusian bahan pokok dan masker berjalan lancar dan tertib serta diterima kepada warga yang benar - benar membutuhkan" pungkasnya.(adi)

ikuti terus update berita rmoljatim di google news