Atraksi sembur api yang kurang sempurna di Alun-alun Reksogati, Caruban kabupaten Madiun pada sabtu (2/9) mengakibatkan muka pesulap Limbad terbakar.
- HUT Ke-78, KAI Hadirkan Rail Clinic dan Rail Library di Stasiun Caruban
- Pemkot Gelar Seminar Konvensi Hak Anak untuk Pengurus Rumah Ibadah se-Surabaya
- Gereja Vicroty Berkurban dan Meriahkan Hari Raya Idul Adha, Wali Kota Eri: Ini Menunjukkan Toleransi yang Luar Biasa!
Akibatnya pesulap bernama Salim Babad ini langsung dibawa ke rumah sakit. Limbad mengalami luka bakar hingga harus dioperasi.
Dirut RSUD Caruban Drg Farid Amirudin membeberkan kondisi terkini Limbad usai menjalani operasi. Farid mengungkap bahwa luka bakar Limbad saat sampai di rumah sakit mencapai 8 persen. Ia pun dirujuk untuk mendapat penanganan yang lebih baik di RSUD dr Soedono Madiun. Mengejutkannya, luka bakar Limbad turun menjadi 4 persen saat tiba di RSUD dr Soedono Madiun.
"Sebenarnya kan luka bakarnya nggak terlalu, tapi kan karena di wajah, kita khawatir kalau sampai ada pembengkakan di tenggorokan. Khawatir ada luka dalamnya," kata Dirut RSUD Caruban Drg Farid Amirudin dikutip kantor berita RMOLJATIM, Senin (4/9).
Drg Farid menambahkan, Limbad dirujuk ke RSUD dr Soedono Madiun karena di sana bisa langsung dilakukan bedah plastik untuk mengoreksi luka bakarnya. Usai dirujuk, Limbad juga langsung dioperasi. Peristiwa ini viral baik di medsos dan di aplikasi perpesanan WhatsApp.
ikuti terus update berita rmoljatim di google news
- Usai Lantik Sekdaprov, Gubernur Khofifah Langsung Gaspol Pimpin Rakor
- Pasien Covid-19 Di Bojonegoro Kabur Dan Sembunyi Dalam Selokan
- Ustaz Abdul Somad Resmi Nikahi Fatimah Az Zahra